Liputan6.com, Madrid - Real Madrid ingin menjual Isco dan Mariano Diaz. Penjualan tersebut diharapkan bisa menghasilkan dana untuk mendatangkan pemain baru musim panas ini.
Isco dan Diaz memiliki tugas yang kontras di Real Madrid. Selama periode pertama Carlo Ancelotti sebagai pelatih, Isco mendapat kepercayaan masuk skuat utama.
Advertisement
Sementara Diaz gagal di Santiago Bernabeu. Karena itu, striker berusia 27 tahun ini bisa dijual di bursa transfer musim panas yang sedang berlangsung.
Namun, menurut media Spanyol Marca, Isco dan Diaz tidak mempertimbangkan untuk pergi dari Real Madrid musim panas ini. Padahal, keduanya menghadapi masa depan yang tidak pasti di klub.
Baik Isco maupun Diaz tahu bahwa akan sulit bagi klub lain untuk membayar upah mereka, terutama di masa-masa ini.
Saksikan Video Real Madrid di Bawah Ini
Bale dan Marcelo
Bintang Real Madrid Marcelo dan Gareth Bale juga menghadapi ketidakpastian serupa seperti Isco dan Diaz. Kontrak keduanya akan berakhir musim panas 2022 sehingga Los Blancos bisa menjual salah satudari mereka untuk menghasilkan dana buat mendatangkan superstar seperti Kylian Mbappe.
Jika salah satu pemain yang disebutkan di atas tidak pergi di musim panas ini, maka kondisi keuangan Real Madrid bisa semakin memburuk. Los Blancos harus membayar upah tinggi meskipun kuartet itu kemungkinan akan menjadi pemain pinggiran musim depan.
Tetapi, sama seperti Isco, Bale juga bisa memiliki masa depan di bawah asuhan Carlo Ancelotti. Setelah masa pinjaman yang sukses di Tottenham Hotspur, pemain Wales itu bisa diberi kesempatan kedua oleh pelatih yang mengontraknya pada 2013.
Advertisement
Kylian Mbappe
Jika tidak bisa menghasilkan dana yang cukup musim panas ini, Real Madrid akan terpaksa menunggu hingga musim panas 2022 untuk mendatangkan Kylian Mbappe. Sebab, pemain Timnas Prancis tersebut akan menjadi agen bebas karena kontraknya berakhir dengan Paris Saint-Germain.
Namun, itu akan menjadi pertaruhan besar karena Paris Saint-Germain dapat menawarkan Mbappe kesepakatan yang lebih baik. Selain itu, sepertinya tidak akan ada kelangkaan pelamar untuk pemain berusia 22 tahun itu jika tersedia secara gratis musim panas mendatang.