Potret 3 Astronaut China Saat Tiba di Stasiun Antariksa Baru

Para astronaut pertama tiba di stasiun antariksa baru buatan China pada Kamis (17/6).

oleh Natasha Khairunisa Amani diperbarui 18 Jun 2021, 10:37 WIB
Tiga Astronaut China, berpose dan memberi hormat setelah berhasil memasuki modul Stasiun Luar Angkasa Tianhe pada Kamis (17/6/2021). (Photo credit: Jin Liwang/Xinhua via AP)

Liputan6.com, Beijing - Para astronaut pertama China tiba di stasiun antariksa baru pada Kamis 17 Juni dalam misi berawak terpanjang di negara itu hingga saat ini. 

Tibanya para astronaut di stasiun luar angkasa itu pun merupakan sebuah langkah penting dalam upaya China menjadi kekuatan luar angkasa utama.

Dikutip dari Channel News Asia, Jumat (18/6/2021) ketiga astronaut tersebut meluncur ke luar angkasa dengan roket Long March-2F dari pusat peluncuran Jiuquan di Gurun Gobi China barat laut. 

Pesawat ruang angkasa mereka tiba sekitar tujuh jam kemudian di stasiun Tiangong, di mana mereka akan berada di sana hingga tiga bulan ke depan.

Media ChinaCCTV menunjukkan siaran langsung dari dalam pesawat ruang angkasa selama perjalanan, dengan tiga astronot mengangkat helm mereka setelah mencapai orbit - salah satu dari astronaut pun tampak tersenyum dan melambai ke kamera.

Adapun seorang astronaut yang memperlihatkan pulpen yang ia letakkan di pangkuannya dalam gravitasi nol, saat dia sedang melihat-lihat manual penerbangan.

"Pesawat ruang angkasa Shenzhou-12 - setelah terpisah dari roket Long March - berhasil merapat dengan port depan modul inti" dari stasiun Tiangong," kata Badan Antariksa Berawak China, ketika TV pemerintah menunjukkan rekaman langsung.


Administrator NASA Ucapkan Selamat Atas Peluncuran

(kiri-kanan) Astronaut China Tang Hongbo, Nie Haisheng, dan Liu Boming melambai saat bersiap untuk lepas landas dari Pusat Peluncuran Satelit Jiuquan, China, Kamis (17/6/2021). Para astronaut menuju Tianhe, modul awal stasiun ruang angkasa Tiangong (Istana Surgawi) China. (AP Photo/Ng Han Guan)

Administrator NASA Bill Nelson memberi selamat kepada China atas peluncuran tersebut.

"Saya menantikan penemuan ilmiah yang akan datang," kata Nelson, dalam sebuah pernyataan.

Pada Kamis malam, para astronaut memasuki modul inti, salah satunya dengan melakukan pemutaran 360 derajat dalam prosesnya.

Para astronaut itu juga akan mendirikan tempat tinggal mereka dan diharapkan membuka pintu ke kapal kargo Tianzhou-2 - yang berlabuh lebih awal dengan modul inti - pada Jumat pagi.

Dalam misi ini, ada Nie Haisheng, yang berposisi sebagai komandan misi.

Haisheng merupakan seorang pilot angkatan udara dalam People's Liberation Army yang telah berpartisipasi dalam dua misi luar angkasa.

Dua anggota lainnya juga dari militer China.

 


Infografis 4 Tips Aman Hindari COVID-19 Saat Harus Mengantre

Infografis 4 Tips Aman Hindari COVID-19 Saat Harus Mengantre. (Liputan6.com/Abdillah)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya