Polisi Sita Air Softgun dan Senjata Api Rakitan saat Tangkap Pelaku Penembakan di Jakbar

Lalu menerangkan, sepuluh orang pelaku diamankan di Bukit Duri Tebet, Jakarta Selatan.

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 23 Jun 2021, 12:14 WIB
Ilustrasi Garis Polisi. (Liputan6.com/Achmad Sudarno)

Liputan6.com, Jakarta - Polisi menyatakan, satu dari sepuluh orang yang diamankan merupakan pelaku penembakan. Dia adalah JP, yang menyebabkan seorang remaja berinisial MIS (18) mengalami luka tembak. 

"Kami amakan juga pelaku utama yang melakukan penembakan. Inisial pelakunya JP," kata Kanit Reskrim Polsek Metro Taman Sari AKP Lalu Mesti Ali saat dihubungi, Rabu (23/6/2021).

Lalu menerangkan, sepuluh orang pelaku diamankan di Bukit Duri Tebet, Jakarta Selatan. Saat penangkapan, turut disita beberapa senjata tajam, air softgun dan senjata api rakitan jenis revolver.

Lalu menerangkan, senjata itulah yang digunakan oleh JB melukai seorang remaja di Taman Sari Jakbar. 

"Jadi ada satu senjata yang sudah diakui oleh pelaku utama memang itu yang digunakan, jenis senjata revolver sama ada beberapa senjata tajam. Di salah satu mereka itu kita temukan air soft gun," ujar dia.

Sebelumnya, Seorang remaja ditembak oleh orang tidak dikenal (OTK) di Jalan Mangga Besar VI D Taman Sari Jakarta Barat pada Selasa, 22 Juni 2021 dini hari.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:


Korban Alami Kritis

Korban MIS (18) mengalami kritis usai terkena luka tembak pada bagian ketiak dan tangan. Satreskrim Polres Metro Jakarta Barat dan Polsek Taman Sari turun tangan melakukan penyelidikan.

Berdasarkan pemeriksaan, kejadian ini bermula dari teguran warga kepada sepuluh orang pemuda yang merayakan ulang tahun dengan berpesta minuman keras di pinggir jalan. 

Warga yang risih dengan tingkah mereka mencoba untuk menegur. Mereka membalasa dengan melakukan penyerangan. Salah seorang diantaranya bahkan memuntahkan peluru ke arah warga.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya