Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah melalui Kementerian Kesehatan (Kemenkes) melaporkan, 24.358.856 orang telah menerima vaksin Covid-19 dosis pertama di Indonesia. Bertambah 568.972 dari data Selasa 22 Juni 2021.
Penerima vaksin Covid-19 hingga dosis kedua juga bertambah, yakni 125.124 orang. Data kemarin 12.514.917, kini mencapai 12.640.041 orang.
Advertisement
Saat ini, ada empat kelompok prioritas penerima vaksin Covid-19, yakni tenaga kesehatan, petugas pelayanan publik, lansia di atas 60 tahun, dan tenaga pendidik.
Demikian laporan Kementerian Kesehatan melalui vaksin.kemkes.go.id, Rabu (23/6/2021), pukul 18.00 WIB.
Khusus tenaga kesehatan, sudah 1.540.198 orang menerima vaksin Covid-19 dosis pertama, sedangkan dosis kedua mencapai 1.407.569 orang. Sementara petugas pelayanan publik, 18.312.529 sudah mendapatkan vaksin dosis pertama, 8.548.068 orang dosis kedua.
Adapun lansia di atas 60 tahun yang sudah menerima vaksin Covid-19 dosis pertama 4.391.069, dosis kedua 2.609.794 orang. Tenaga pendidik yang sudah divaksinasi dosis satu 1.989.337 orang, vaksinasi dosis dua 1.251.020.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Kekebalan Komunal
Vaksinasi Covid-19 merupakan langkah pemerintah untuk membentuk herd immunity atau kekebalan komunitas di lingkungan masyarakat untuk mengakhiri pandemi.
Data hari ini pukul 12.00 WIB, total 2.033.421 orang positif terinfeksi Covid-19 di Indonesia. Dari jumlah tersebut, 55.594 orang meninggal dunia, 1.817.303 sudah sembuh dan 160.524 masih dirawat atau isolasi.
Reporter: Titin Supriatin
Sumber: Merdeka.com
Advertisement