Liputan6.com, Jakarta - Kasus dugaan pelecehan seksual yang dituduhkan kepada Gofar Hilman, membuatnya merasakan down selama dua minggu. Meski begitu penyiar radio ini tetap menyanggah bahwa ia telah melecehkan seorang wanita.
Tak terima dituduh seperti itu, pemilik nama Abdul Gofar Hilman akan menyelesaikan masalah ini.
Baca Juga
Advertisement
Hal itu diungkapkan Gofar Hilman, di akun Instagram terverifikasi miliknya, Kamis (24/6/2021).
Minta Maaf
Dalam video yang diunggah, Gofar Hilman, tak menampik bahwa caranya membuat konten tak bisa diterima oleh semua orang.
"Gue di sini memang minta maaf kepada semuanya. Cara gue bertutur kata, cara gue berkomunikasi, konten-konten gua, cara berekspresi gua mungkin tidak bisa diterima sama banyak orang, gue minta maaf," ungkapnya.
Advertisement
Jujur
Dijelaskan Gofar, bahwa yang dilakukannya itu hanya untuk mengeluarkan ekspresinya dalam berkarya.
"Gue cuma pengen jujur aja sih sama diri gua. Gue cuma pengen jujur dalam berkarya, gue cuma pengen jujur dalam berekspresi, udah cuma itu doang, enggak ada maksud apa-apa," lanjutnya.
Tak Ambil Keuntungan
Ditambahkan penyiar radio yang pernah membuat Rekor MURI ini bahwa walau pembicaraannya mengenai seks dan wanita namun ia tak akan memanfaatkan situasi yang ada.
"Karena gue sangat menjunjung tinggi kebebasan berekspresi orang-orang. Termasuk kebebasan perempuan berekspresi. Dan gue tidak akan mengambil keuntungan atau peluang yang bisa membuat tindakan gue tercela," sambungnya.
Advertisement
Serius
Untuk itu, ia menegaskan bahwa kasus yang menimpa dirinya akan diselesaikan dengan serius.
"Dan sekali lagi gue sangat serius menangani kasus ini. Karena bukan cuma kerugian yang gue alami, tapi karena hal ini sangat bertentangan dengan apa yang gue yakini dan gue jalanin," imbuhnya.