Liputan6.com, Jakarta Nama Juru Bicara Presiden, Fadjroel Rachman masuk ke dalam daftar calon duta besar (dubes) yang diajukan Presiden Joko Widodo atau Jokowi ke DPR.
Fadjroel mengaku penunjukkan ini merupakan anugerah baginya.
Advertisement
"Apapun tugas negara yang diarahkan Presiden Joko Widodo kepada saya adalah anugerah tak ternilai," ucap Fadjroel kepada wartawan, Jumat (25/6/2021).
Adapun Fadjroel akan ditugaskan menjadi calon Duta Besar Republik Indonesia untuk Kazakhstan merangkap Republik Tajikistan, berkedudukan di Nur-Sultan.
Dia pun mengaku siap menjalani jabatan barunya.
"Karena tugas negara ada tugas mulia, di manapun, untuk kejayaan negara dan bangsa menuju Indonesia maju," kata dia.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Beredar Calon Duta Besar
Sebelumnya, beredar calon Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) untuk sejumlah negara sahabat yang akan ditunjuk oleh pemerintah. Dari 33 nama yang beredar, ada nama Juru Bicara Kepresidenan Fadjroel Rachman hingga Ketua Umum Kadin Rosan Roeslani.
Selain itu ada pula nama bekas anggota timses Jokowi pada Pilpres 2019, seperti Lena Maryana Mukti.
DPR telah menerima surat presiden terkait permohonan pertimbangan atas calon Duta Besar. Surat presiden itu telah dibacakan pada rapat paripurna, Selasa (22/6/2021).
Daftar nama calon Duta Besar LBBP RI untuk negara sahabat dan organisasi internasional itu berdasarkan surat presiden RI Nomor: R-25/Pres/06/2021, tanggal 4 Juni 2021. Daftar tersebut telah terkonfirmasi.
"Betul," ujar Anggota Komisi I DPR RI Dave Laksono kepada Merdeka.com, Jumat (25/6/2021).
Rencananya, calon Duta Besar ini akan menjalani uji kelayakan dan kepatutan pada pekan kedua bulan Juli 2021.
Advertisement