Liputan6.com, Jakarta - Pesinetron yang namanya kini tengah naik daun, Arya Saloka, tengah berulang tahun ke-30, Minggu (27/6/2021). Di hari bahagianya itu, pemeran Aldebaran dalam sinetron Ikatan Cinta sedang berlibur bersama istri dan juga anaknya ke Bali.
Terkait hal itu, warganet ikut berbahagia atas bertambahnya usia suami Putri Anne. tak lupa mereka mengucapkan selamat dan memberikan doa terbaik di usianya yang sudah genap 30 tahun.
Terlalu banyak yang mengucapkan selamat ulang tahun dan doa, nama Arya Saloka menjadi trending topic di Twitter. Saat ini, berdasarkan pantauan Liputan6.com, sudah ada 1.815 tweet berisi ucapan selamat ulang tahun kepada Arya Saloka.
Baca Juga
Advertisement
Ucapan Selamat
Sambil mengunggah foto Arya Saloka, warganet berbondong-bondoang mengucapkan selamat kepada aktor kelahiran 27 Juni 1991.
"Happy Birthday Mas Arya Saloka and Papa Al. Wish u a very happy n blessed life ❣Ear of riceGlowing star #HBDPapaAl," tulis @penontononly
"Untuk pemilik raga ini, happy birthday Arya saloka dan Aldebaran wish you all the best, health always, and i hope you're happy with your familyPartying facePartying faceSmiling face with heart-shaped eyesBlack heart," tulis pemilik akun @qtrsyy
Advertisement
Doa Terbaik
Doa terbaik dituliskan warganet, yang juga penggemar Arya Saloka, di hari ulang tahunnya.
"happy birthday mas arya saloka, hopefully with increasing age you can become a better person, always healthy and hopefully always in the protection of Allah swt," tulis akun @@fitamylni
"Happy bday papa Al Red heartRed heart. Happy bday mas Arya saloka Semoga sehat panjang umur stay healthy humble and always be good father," tulis akun @mitaasarii
Berlibur ke Bali
Putri Anne, istri Arya Saloka, mengunggah video sedang melakukan tes swab PCR di rumahnya sebalum pergi berlibur ke Bali. Tak hanya itu ia juga mengunggah foto anaknya saat sedang berada di bandara.
"semoga next time ke bali bisa bareng2 sma archie emak dan engkong juga," tulisnya.
Advertisement