Jadwal Siaran Langsung Brasil vs Peru di Semifinal Copa America 2021

Brasil akan menjamu Peru pada babak semifinal Copa America 2021, Selasa (6/7/2021) pagi WIB

oleh Dzaky Nurcahyo diperbarui 05 Jul 2021, 21:00 WIB
Gelandang timnas Peru, Yoshimar Yotun (kiri) dan penyerang Brasil, Gabriel Jesus berebut bola pada laga Copa America 2021 di stadion Nilton Santos, Jumat (18/6/2021). Brasil menang 4-0 atas Peru lewat gol Alex Sandro, Neymar, Everton Ribeiro dan Richarlison. (MAURO PIMENTEL / AFP)

Liputan6.com, Jakarta - Laga pembuka babak semifinal Copa America 2021 akan segera bergulir, Selasa (6/7/2021) pagi WIB. Brasil akan bertemu Peru di Estadio Olimpico Nilton Santos, Rio de Janeiro, Brasil.

Peru dengan segudang tekad bakal berusaha mengalahkan tuan rumah Brasil. Terlebih pada laga sebelumnya La Rojiblanca harus menanggung malu usai dibantai 0-4 di babak penyisihan grup B Copa America 2021.

Selain itu, penyerang andalan Peru, Gianluca Lapadula tengah berada di performa terbaiknya. Penyerang veteran ini mampu tampil impresif dengan mencetak 3 gol dan membuatnya bertengger di posisi runner-up top skor sementara.

Meski memiliki sejuta asa untuk mengalahkan Brasil, namun tampaknya hal itu tidak akan berjalan mudah. Pasalnya, Thiago Silva dan kolega menargetkan trofi Copa America 2021 sebagai tujuan akhir di kandang sendiri.

Berikut jadwal pertandingan lengkap Copa America 2021 antara Brasil vs Peru yang disiarkan langsung di Indosiar dan Live Streaming Vidio:

Simak Video Pilihan Berikut Ini


Jadwal Siaran Langsung

Banner Copa America 2021 (Liputan6.com/Triyasni)

Selasa, 6 Juli 2021

06.00 WIB: Brasil vs Peru

Live di Indosiar dan streaming Vidio


Jadwal Selanjutnya

Banner SemiFinal Copa America 2021 (Liputan6.com/Abdillah)

7 Juli 2021 | 08.00 WIB

KOLOMBIA vs ARGENTINA

Estadio Nacional Mane Garrincha, Brasilia, Brasil

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya