Jessica Iskandar kini menetap di Pulau Bali bersama dengan sang anak, El Barack. Banyak kegiatan seru yang dilakukannya di Pulau Dewata. Salah satunya saat Jedar bermain jetski di lautan Bali. Gayanya bermain jetski ini berhasil menyita perhatian. (Liputan6.com/IG/@inijedar)
Perempuan kelahiran 29 Januari 1988 sangat menikmati pemandangan yang ia dapat saat bermain jetski di Nusa Penida. Jedar terlihat begitu terpukau dengan pemandangan di laut Nusa Penida. Terpukaunya Jedar ini membuatnya berfoto sejenak untuk mengabadikan momen. (Liputan6.com/IG/@inijedar)
Keindahan Nusa Penida membuat ibu dari El Barack ini merasakan ketenangan. Jedar pun sangat santai memainkan jetski yang ia kendarai sambil melihat pemandangan indah di Nusa Penida. Gayanya bersantai di atas jetski ini curi perhatian. (Liputan6.com/IG/@inijedar)
Jessica Iskandar memang sudah terbiasa bermain jetski di Bali. Wajar saja jika ia terlihat begitu menikmati saat bermain jetski di lautan lepas. Saat bermain jetski pun Jedar juga selalu memperhatikan safety dengan memakai pelampung kacamata renang. (Liputan6.com/IG/@inijedar)