Aktor Peraih Oscar Eddie Redmayne Pamerkan Foto Meja Kayu dan Kartu Ucapan Ultah dari Putrinya

Aktor Peraih Oscar Eddie Redmayne berbagi sejumlah kenangan selama lockdown diterapkan di London. Seperti apa?

oleh Wayan Diananto diperbarui 10 Jul 2021, 08:30 WIB
Aktor Peraih Oscar Eddie Redmayne berbagi sejumlah kenangan selama lockdown diterapkan di London. Seperti apa?(AFP/Bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta Eddie Redmayne menyebut 2021 sebagai tahun penuh tantangan. Masyarakat dunia mengabadikan beragam momen perjuangan, kesulitan, dan jerih payah bersama pandemi Covid-19 yang tak kunjung berakhir.

Aktor peraih Piala Oscar lewat The Theory of Everything itu menilai 2021 tak 100 persen kelam. Ada sejumlah momen indah yang dirasakannya saat bersama keluarga meski di rumah saja.

“Di ruang kerja saya, terdapat meja dari kayu Poplar dengan pola yang sangat memukau. Tampaknya ada begitu banyak sejarah dalam kayu itu,” beri tahu bintang film The Danish Girl.

 


Lebih Detail

Foto tekstur kayu meja dari Eddie Redmayne. (Foto: Dok. Oppo)

“Dengan ponsel pintar yang dilengkapi lensa mikroskopis, saya bisa melihat pola kayu lebih detail. Menurut saya, lensa mikroskopis lebih baik jika dibandingkan dengan lensa kamera biasa,” Eddie Redmayne memaparkan.

Lewat siaran pers yang diterima Showbiz Liputan6.com, Jumat (9/7/2021), Eddie Redmayne juga memamerkan foto kartu ucapan selamat ulang tahun yang ditulis oleh putrinya, Iris.


Kartu Ucapan Ulang Tahun

Kartu ulang tahun buatan putri Eddie Redmayne. (Foto: Dok. Oppo)

“Di meja saya, ada pula kartu ucapan ulang tahun yang dibuat putri saya. Dia sangat suka membuat kartu ucapan yang berwarna-warni. Perhatian darinya membuat saya bersemangat dan bahagia,” ujarnya, semringah.

Ini disampaikan Eddie Redmayne dalam pengumuman pemenang 2121 Future Photography Project, kompetisi foto global yang mengajak publik mengabadikan berbagai momen terbaik dalam hidup dan berbagi kenangan indah buat generasi masa depan.

 


Foto Plus Caption

Aktor Eddie Redmayne. (Photo by Jordan Strauss/Invision/AP)

Kompetisi ini bagian dari program #dearfuture2121 yang diperkenalkan berbareng dengan peluncuran ponsel pintar Oppo Find X3 Pro 5G, awal 2021. Masyarakat diajak mengirim foto plus caption yang ingin mereka kenang dan simpan hingga 100 tahun ke depan.

Lebih dari 200 foto dari berbagai negara mengikuti kompetisi ini. Dari ratusan foto itu, ada tiga yang terpilih, yakni karya Ritu Maheshwari, Muhd ​​Rushdi bin Samsudin, dan Sepehr Mohammady. 


Bangkitkan Rasa yang Sama

(AFP/Bintang.com)

Ketiganya mendapat hadiah kursus fotografi profesional daring dan uang 400 dolar AS untuk biaya perjalanan bertemu keluarga tercinta yang lama tak dijumpai. Eddie Redmayne sebagai Global Brand Ambassador Oppo bangga.

Ia berharap, “Semoga foto-foto yang kita tampilkan dapat membangkitkan rasa yang sama. Berbagi kisah hari ini dengan mereka yang hidup di masa depan adalah sesuatu yang sangat indah.”

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya