Final Euro 2020 / 2021 : Walker Sebut Asal Yakin, Inggris Bisa Kalahkan Italia

Bek Inggris, Kyle Walker yakin timnya punya modal cukup untuk mengalahkan Italia di Final Euro 2020 / 2021, Senin (12/7/2021) dinihari WIB.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 10 Jul 2021, 22:00 WIB
Kyle Walker - Di sektor kanan pertahanan Inggris ada bek Manchester City yang juga tampil solid saat dalam bertahan. Walker memang tidak sering maju membantu serangan namun ia mampu menjaga pertahanan Inggris dengan baik sehingga aman dari gempuran Denmark. (Foto:AP/Frank Augstein, Pool)

Liputan6.com, London - Bek Inggris, Kyle Walker yakin timnya punya modal cukup untuk mengalahkan Italia di Final Euro 2020 / 2021, Senin (12/7/2021) dinihari WIB. Walker mengatakan, para pemain Inggris hanya perlu menjaga suasana tetap kondusif.

"Selama setiap pemain bisa tersenyum, dengan kemampuan kami, kami bisa mengalahkan tim mana pun," ujar Walker seperti dilansir situs resmi UEFA.

"Saya telah bermain di banyak pertandingan berbeda dan hanya memastikan setiap pemain bermain sepak bola dengan cara yang kami sukai," katanya menambahkan.

Inggris berkesempatan menyudahi paceklik gelar juara yang telah berlangsung sejak 1966. Ketika itu Inggris berhasil menjuarai Piala Dunia dengan menekuk Jerman Barat dengan skor 4-2 di Wembley.

Namun sejak kejayaan itu, Inggris kerap hanya menjadi penggembira di setiap turnamen besar. Prestasi tertinggi mereka sebelum Euro 2020 / 2021 hanya semifinalis Piala Dunia 2018.

 

Saksikan Video Euro 2020 / 2021 di Bawah Ini


Sebuah Proses

Penyerang Kroasia, Andrej Kramaric mengontrol bola dari kawalan bek Inggris, Kyle Walker pada pertandingan grup D Euro 2020 di stadion Wembley di London, Minggu (13/6/2021). Inggris menang tipis atas Kroasia dengan skor 1-0. (AP Photo/Justin Tallis, Pool )

Walker mengatakan, rentetan kegagalan Inggris itu merupakan sebuah proses. Menurutnya, setiap tim punya momentum untuk bangkit dan ia merasa inilah saat untuk Inggris.

Meskipun demikian, Walker menegaskan Inggris tidak boleh berhenti di Euro 2020 / 2021. "Anda lihat tim Prancis sekarang, pemainnya fantastis dan berkualitas. Tetapi mereka harus melalui proses lebih dahulu," kata Walker.

"Harapannya, sekarang adalah giliran kami setelah kami berhasil ke semifinal dan kini final. Tetapi ini tidak boleh berhenti di sini," katanya mengakhiri.


Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya