20.123 Pasien Covid-19 Dinyatakan Sembuh per Selasa 13 Juli 2021

Mengutip data yang terlaporkan hingga pukul 12.00 WIB, kasus kesembuhan tertinggi ada di DKI Jakarta dan Jawa Barat. Masing-masing berjumlah 4.571 pasien dan 4.170 pasien.

oleh Muhammad Radityo Priyasmoro diperbarui 13 Jul 2021, 18:43 WIB
Warga mengikuti tes usap (swab test) COVID-19 di GSI Lab (Genomik Solidaritas Indonesia Laboratorium), Cilandak, Senin (19/10/2020). Pemprov DKI dan DPRD DKI Jakarta berencana mengatur sanksi denda Rp 5juta bagi warga yang menolak rapid test maupun swab test atau tes PCR (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta Sebanyak 20.123 pasien Covid-19 dinyatakan sembuh hari ini. Jumlah tersebut diambil dari pendataan Kementerian Kesehatan di 34 provinsi di Indonesia, hari ini, Selasa 13 Juli 2021. 

Mengutip data yang terlaporkan hingga pukul 12.00 WIB, kasus kesembuhan tertinggi ada di DKI Jakarta dan Jawa Barat. Masing-masing berjumlah 4.571 pasien dan 4.170 pasien.

Menyusul kedua provinsi tersebut, Jawa Timur dan Jawa Tengah berada di angka kesembuhan di atas 2000 pasien, tepatnya 2.131 pasien dan 2.433 pasien.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:


Angka Kesembuhan di Sejumlah Provinsi

Sementara untuk provinsi lainnya, jumlah penambahan pasien negatif Covid-19 ada di bawah 1000 pasien, seperti Banten dengan angka kesembuhan sebanyak 986 pasien, DI Yogyakarta dengan 843 pasien dan Nusa Tenggara Barat engan 618 pasien.

Namun demikian, angka positif Covid-19 hari ini masih tergolong mengalami lonjakan, yakni mencapai 47.899 kasus dengan angka kematian hari ini mencapai 864 jiwa.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya