Akhirnya Harris Vriza Ngaku Positif Covid-19: Aku Kena Penyakit yang Lagi Hit Sekarang

Harris Vriza akhirnya buka suara soal indra penciuman yang tak berfungsi beberapa hari lalu. Ia positif Covid-19.

oleh Wayan Diananto diperbarui 14 Jul 2021, 10:40 WIB
Harris Vriza akhirnya buka suara soal indra penciuman yang tak berfungsi beberapa hari lalu. Ia positif Covid-19. (Foto: Instagram @harrisvriza)

Liputan6.com, Jakarta Senin (5/7/2021), Harris Vriza mengunggah video berjudul Hai Doain Cepat Sehat Ya, di kanal YouTube HarrisVriza Entertainment. Dalam video itu, ia memperlihatkan aktivitas isolasi mandiri.

Aktor yang dikabarkan putus dari Ria Ricis ini memperlihatkan sejumlah obat termasuk antivirus. Tanpa menyebut nama penyakit, pemilik nama Harris Illano Vriza juga mengaku indra penciumannya tak berfungsi.

Ribuan warganet berkomentar di kolom. Mereka menduga sang YouTuber positif Covid-19. Lama bungkam, Harris Vriza yang kini telah kembali ke lokasi syuting buka suara.


Sempat Vakum

Harris Illanno Vriza. (Foto: Instagram @harrisvriza)

Ia membenarkan telah menyelesaikan isolasi mandiri selama 14 hari dan sembuh dari Covid-19. “Kondisi kemarin sempat vakum karena (aku) lagi terkena penyakit yang lagi hit sekarang. Hit banget parah, hampir semua orang juga kena,” beri tahu bintang film Malam Jumat The Movie.

Harris Vriza menjelaskan, selalu menjalani swab test sebelum syuting dimulai. Hari itu, hasil swab test menyatakan ia positif Covid-19. Aktor kelahiran Banda Aceh, 25 November 1993 ini batal syuting dan pulang.


Prosedur Swab Test

Harris Illanno Vriza. (Foto: Instagram @harrisvriza)

“Aku kan di sini memang prosedurnya swab terus kan. Habis itu kan keluar hasilnya tuh, aku langsung kena. Makanya aku langsung pulang karena baru keluar tuh hasil. Langsung pulang,” Harris Vriza mengenang.

Pernyataan ini kami lansir dari video Sempat Vakum, Harris Vriza Ternyata Terpapar Covid yang tayang di kanal YouTube KH Infotainment, pada Selasa (13/7/2021).


Demam Tiga Hari

Harris Illanno Vriza. (Foto: Instagram @harrisvriza)

Mulanya, Harris Vriza tak merasakan gejala apa pun. CT value-nya pun terbilang tinggi, yakni 37. Dua hari setelahnya, ia demam. Badannya menggigil disusul indra penciumannya tak berfungsi.

“Demam tiga hari, aku menggigil, sampai sekarang suara juga masih bindeng. Sempat enggak bisa nyium juga, tapi alhamdulillah rasa masih bisa. Kalau kentut tuh enggak bisa nyium,” ia memaparkan. 


Enggak Parno

Harris Illanno Vriza. (Foto: Instagram @harrisvriza)

Dua minggu menjalani isolasi mandiri, Harris Vriza mengaku tak takut. Mengingat, ia bukan satu-satunya yang terpapar virus Corona. Selain itu, fakta tak punya penyakit penyerta membuatnya sedikit lega.

“Jadi aku enggak merasakan parno karena banyak yang sembuh juga. Dan aku juga enggak ada riwayat punya penyakit lain,” ujar Harris lalu menambahkan, “Ada (penyakit) lambung. Tapi alhamdulillah pas sakit, lambung aku enggak diserang sama si penyakit ini.”

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya