Liputan6.com, Jakarta Pelatih AS Roma Jose Mourinho dituduh telah menunjukkan perilaku tak sopan kepada tim sepak bola wanita Tottenham Hotspur selama ia menjadi pelatih di klub tersebut. Reporter ITV Sport Beth Fisher mengklaim bahwa pihaknya telah memperoleh pernyataan dari dua sumber berbeda terkait perilaku Mourinho.
Kedua sumber Beth Fisher menyebut Mourinho ingin agar tim sepak bola wanita berlatih sejauh mungkin dari tim pria agar ia tak perlu mendengar suara mereka.
Advertisement
Melalui cuitannya di Twitter, Fisher menyebut perilaku Mourinho sebagai contoh perlakuan tak hormat yang ditujukan kepada wanita di dunia olahraga. Sayangnya berdasarkan pantauan Liputan6.com, cuitan tersebut kini tak lagi bisa ditemukan.
Dikutip dari GiveMeSport dugaan perilaku tak sopan Mourinho muncul setelah tim wanita Tottenham Hotspur mulai menggunakan fasilitas pelatihan pria secara penuh pada Desember 2020 lalu. Kepala pelatih tim wanita, Rehanne Skinner, menyebut kepindahan permanen klub asuhannya ke Hotspur Way merupakan keinginan klub.
“Mereka (klub) memberi kami fasilitas luar biasa untuk mulai meningkatkan standar yang ingin kami capai,” ungkap pelatih asal Inggris tersebut.
Saksikan Video Menarik di Bawah Ini
Dilobi Alex Morgan
Menurut laporan, striker Alex Morgan adalah sosok yang berhasil melobi klub agar memberi izin kepada tim wanita untuk berlatih secara penuh di Hotspur Way.
Sebelumnya, pemain Amerika tersebut sempat menghabiskan waktu enam bulan di klub sehingga bisa kembali dengan bugar ke Orlando Pride usai melahirkan putrinya, Charlie Elena Carrasco pada Mei 2020.
Advertisement
Bukan yang Pertama
Hingga kini, komentar mengenai perilaku Mourinho di Tottenham Hotspur belum dapat dikonfirmasi kebenarannya. Namun, dikutip dari GiveMeSport, kejadian serupa bukanlah yang pertama bagi Mourinho.
Sebelumnya, pelatih berusia 58 tahun tersebut pernah terlibat konflik akibat perlakukannya terhadap wanita. Ketika membesut Chelsea pada 2015, Mourinho dilaporkan pernah mengkritik dokter tim utama Eva Carneiro dalam pertandingan melawan Swansea karena dinilai terlalu cepat ketika merawat cedera Eden Hazard.
Setelah insiden tersebut, Mourinho memanggil Carneiro dengan frasa umpatan. Meski demikian, dirinya justru mengeklaim bahwa frasa tersebut merupakan frasa yang kerap ia gunakan dan telah familiar di telinga para pemain. Di sisi lain, Carneiro akhirnya memutuskan untuk meninggalkan posisi sebagai dokter tim utama.
Penulis: Melinda Indrasari