Liputan6.com, Jakarta- Manchester United dan Barcelona dikabarkan akan melakukan barter pemain. MU siap melepas gelandang serang Donny van de Beek ke Barcelona di bursa transfer musim panas 2021 ini.
Keuangan klub-klub Eropa memang ikut terpengaruh pandemi Covid-19. Mereka pun harus cerdik dan berhemat di bursa transfer musim panas 2021. Salah satu caranya dengan bertukar pemain.
Advertisement
Media Spanyol Sport melaporkan MU menawarkan Donny Van de Beek kepada Barcelona. Setan Merah ingin menukarnya dengan bek Blaugrana Samuel Umtiti.
Tawaran ini diharapkan membuat Barcelona tergiur. Pasalnya pelatih Ronald Koeman dikenal gemar mengumpulkan pemain dari Belanda. Van de Beek kebetulan memang berasal dari Belanda.
Van de Beek bisa jadi solusi instan bagi Barcelona setelah gagal mendapatkan gelandang Belanda lainnya Georginio Wijnaldum akibat disabotase Paris Saint-Germain.
Saksikan Video Menarik Ini
Cadangan Abadi
Van de Beek sudah tak dibutuhkan MU lagi. Musim lalu Van de Beek lebih banyak duduk di bangku cadangan. Umtiti pun setali tiga uang.
Umtiti mulai tak terpakai di Barcelona karena sering cedera. Nasib Umtiti semakin suram dengan datangnya bek baru Eric Garcia dari Manchester City.
Advertisement
Keuangan Barca
Tawaran barter pemain bakal disukai Barcelona. Keuangan Barcelona memang sangat memprihatinkan akibat salah pengelolaan di era presiden Josep Maria Bartomeu. Pandemi Covid-19 menambah parah kondisi keuangan El Barca.
Blaugrana terpaksa hanya mengejar pemain gratisan atau mengajak klub lain barter pemain. Sebelumnya Barcelona juga mengajak Juventus barter pemain. Antoine Griezmann ditukar Paolo Dybala.