5 Dampak yang Terjadi pada Rambut Anda Jika Berhenti Minum Kopi

Tidak pernah meminum kopi ternyata memiliki dampak kesehatan pada rambut.

oleh Syifa Aulia diperbarui 25 Jul 2021, 08:22 WIB
Ilustrasi Rambut Rontok Credit: pexels.com/Bella

Liputan6.com, Jakarta - Minuman kopi telah menjadi bagian paling penting dalam kehidupan bagi beberapa individu. Mereka tidak bisa meninggalkan kopi untuk memiliki fokus saat mengerjakan sesuatu.

Kopi juga membantu seseorang bertahan dari rasa kantuk. Namun, bagi pengidap asam lambung, mereka tidak boleh terlalu sering mengonsumsi kopi karena mengandung kafein yang tinggi.

Kini minuman ini sangat digemari oleh semua kalangan, mulai dari remaja hingga orang dewasa. Tapi pernahkah Anda membayangkan tidak mengonsumsi kopi dalam waktu yang cukup lama?

Melansir dari Bright Side, Minggu (25/7/2021), berhenti minum kopi dapat menyebabkan dampak buruk bagi kondisi rambut. Berikut penjelasannya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


1. Pertumbuhan Lambat

Potret Ashilla Zahrantiara dengan Gaya Rambut Pendek. (Sumber: Instagram/ashzahrantiara)

Meminum secangkir kopi setiap hari diyakini dapat membantu rambut tumbuh lebih cepat. Kandungan kafein dalam kopi akan menyerang dihidrotestoteron, hormon yang mengakibatkan kerontokan rambut.


2. Rapuh

Ilustrasi rambut rontok. (via: cantiknsehat)

Kopi juga diyakini dapat membuat rambut lebih kuat dari dalam. Peningkatan aliran darah ke kulit kepala bisa mencegah folikel rambut menjadi lemah. Sehingga rambut menjadi lebih halus, kuat, dan terhindar dari kerontokan.


3. Kurang Berkilau

Ilustrasi rambut berkilau. (via: perawatankulitwajah)

Minum kopi mampu membuat rambut kusam kembali berkilau. Alasannya karena kafein dapat meningkatkan sirkulasi darah dan membantu memberikan nutrisi ke akar rambut.


4. Sulit Diatur

Musim Hujan Bikin Rambut Gampang Kusut, Begini Cara Mengatasinya. (Foto: beliveinhealth.files.wordpress.com)

Walaupun faktor genetik dapat mempengaruhi tekstur rambut, tetapi gaya hidup juga dapat mengubah kondisi rambut seseorang.

Konsumsi makanan dan minuman tertentu dapat membantu menjaga dan meningkatkan kualitas rambut. Kopi dapat membantu Anda membuat tekstur rambut lebih halus, sehingga mudah untuk diatur. 


5. Kurang Bervolume

Banyak faktor yang menyebabkan rambut menjadi tidak sehat. Mulai intensitas menggunakan alat styling hingga polusi yang justru mendatangkan malapetaka pada rambut.

Kafein pada kopi dapat membuat rambut tampak bervolume atau lebih tebal, karena membantu mengantarkan bahan kimia yang terdapat pada perawatan rambut ke folikel rambut.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya