Liputan6.com, Jakarta Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut sudah 7,1 juta warga DKI Jakarta yang menerima suntikan vaksin Covid-19. Anies berharap akan lebih banyak lagi warga Ibu Kota yang bersedia mengikuti program pemerintah ini.
"Kita sudah vaksinasi 7,1 juta, dan harapannya ini nanti bisa lebih luas lagi jangkaunnya, strateginya adalah dengan melakukan target harian," ujar Anies dalam diskusi virtual, Minggu (25/7/2021).
Advertisement
Anies menyebut, agar seluruh warga DKI Jakarta menerima vaksin, pihaknya bergerak hingga ke tingkat Rukun Tetangga (RT). Strategi ini untuk dilakukan demi target penyuntikan 100 ribu vaksin perhari.
"Jadi di Jakarta ini target hariannya adalah 100 ribu vaksin perhari. Lalu digerakan di bawah sampai target RW, sampai target RT. Jadi di setiap RW itu, di kelurahan itu harus memvaksin seribu orang sehari, di RT 100 orang sehari," kata Anies.
Bahkan, berdasarkan data yang dia terima, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pernah menyuntikan 200 ribu dosis vaksin perhari.
"Dengan begitu kita bisa mengendalikan proses vaksinasi ini untuk bergerak tepat waktu, dan dalam prakteknya bervariasi angkanya pernah sampai angka 200 ribu sehari. Tapi kalau dibuat rata-rata itu 103 ribu perhari kegiatan vaksinasi di seluruh DKI Jakarta," kata Anies.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Harapan
Program penyuntikan vaksin di DKI Jakarta dilakukan atas kerja sama Polda Metro Jaya, Pandam Jaya, hingga Dinas Kesehatan DKI. Anies berharap dalam waktu dekat seluruh warga DKI Jakarta bisa menerima vaksin.
"Kita bekerja bersama sampai ke bawah, termasuk mobile vaksinasi, ini dikerjakan tim Polda, tim Kodam, tim Dinkes, semua melakukan sama-sama sehingga kita bertiga ini KPI-nya sama, kita targetnya pada memastikan seluruh warga Jakarta tervaksin," kata Anies.
Advertisement