Liputan6.com, Jakarta Putra bungsu Ashanty dan Anang Hermansyah, Arsya Hermansyah yang berusia 4 tahun sempat terpapar Covid-19. Padahal, Ashanty dan Anang tidak ikut terpapar.
Namun saat ini, adik Aurel Hermansyah itu sudah dinyatakan sembuh. Sebagai orangtua, Anang merasa bahagia sang buah hati bisa ceria kembali setelah beberapa hari sakit.
“Alhamdulillah sudah baik udah ceria kembali, udah berkegiatan kembali dengan kita semua, sudah sehat," kata Anang Hermansyah saat ditemui di bilangan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Rabu (28/7/2021).
Sebelumnya, Ashanty dan ketiga saudara Arsya yakni Aurel, Azriel, dan Arsy juga sempat positif Covid-19. Namun kini mereka telah sembuh dan sudah dapat beraktivitas kembali. Namun mereka tidak berbarengan.
Baca Juga
Advertisement
Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Isolasi Mandiri
Dalam penangannya, Arsya Hermansyah menjalani isolasi mandiri di rumah. Beruntung, dia mengalami gejala ringan sehingga tidak harus dibawa ke rumah sakit.
Banyak cara yang dilakukan oleh Anang dan Ashanty agar Arsya tetap semangat disaat menjalani isolasi di rumah. Hal ini dilakukan agar sang anak bisa menjalani isolasi dengan semangat.
Advertisement
Aman
Anang mengatakan memilih untuk menangani Arsya di rumah saja. Lantaran di rumah terasa lebih aman.
"Ditangani di rumah, aman. (Kasih semangat) dengan segala cara lah biar kuat," kata Anang.
Sudah Sembuh
Kini Arsya sudah dinyatakan negatif Covid-19. Ia pun sudah bisa beraktivitas kembali seperti sedia kala. Begitu sembuh, Arsya sudah ceria kembali seperti biasanya. Bahkan, Anang mengatakan, sang buah hati makin gemuk setelah menjalani isolasi mandiri di rumah.
Terlihat kalau Arsya semakin chubby dan menggemaskan. Tentunya Anang sangat bersyukur putra kecilnya sudah sehat kembali.
"Sehat-sehat malah gemuk badannya sekarang, hebat dia," pungkas Anang.
Advertisement