Liputan6.com, Jakarta- Juventus dikabarkan akan mengumumkan rekrutan pertamanya di bursa transfer musim panas 2021 pada pekan pertama Agustus 2021. Kandidatnya adalah striker muda Brasil Kaio Jorge.
Menurut berita-berita yang beredar di Italia, Juventus dan Santos sudah menyepakati nilai transfer Jorge. Juve akan membayar 1,5 juta euro sekarang.
Advertisement
Santos juga akan mendapatkan 1,5 juta euro musim depan tergantung performa Jorge. Kemudian Santos akan memperoleh lima persen dari keuntungan penjualan Jorge di masa depan.
Gazzetta dello Sport melaporkan Jorge akan diresmikan sebagai pemain Juventus pekan ini. Dia terlebih dahulu harus menjalani tes medis. Jorge diduga sudah bersiap terbang ke Turin bersama keluarganya.
Juventus memenangi persaing dengan dua klub besar Eropa lain yang juga meminati Jorge yakni AC Milan dan Benfica.
Saksikan Video Menarik Ini
Bisa Gratis
Sebelum menyepakati mahar transfer dengan Santos, Juve sudah mencapai pra-kontrak bersama Jorge. Awalnya Juve ingin merekrut Jorge awal 2022.
Jika Jorge bergabung awal tahun 2022, Juventus tak perlu mengeluarkan uang. Kontrak Jorge dengan Santos akan habis Desember 2021.
Advertisement
Berubah Pikiran
Namun Juventus berubah pikiran dan ingin mendatangkan Jorge lebih awal di musim panas 2021 sehingga harus membayar 1,5 juta euro kepada Santos.
Juve membutuhkan jasa Jorge karena minim stok striker. Jorge akan bertugas di tim utama musim depan, melapis Cristiano Ronaldo dan Alvaro Morata.