Liputan6.com, Jakarta Jemput bola dilakukan Polsek Sawangan Depok, Jawa Barat kepada warga yang ingin mengikuti vaksinasi Covid-19 Merdeka. Mereka bahkan sampai harus memboncengi warga yang ingin di vaksin.
"Saya sudah perintahkan Bhabinkamtibmas untuk menjemput menggunakan kendaraan kepada warga yang terkendala akses kendaraan," ujar Kapolsek Sawangan, AKP Muhammad Melta Mubarak, Senin (2/8/2021).
Advertisement
Mubarak mengungkapkan, umumnya warga yang dilakukan penjemputan berada di lokasi perbatasan Kota Depok yang kesulitan angkutan umum, atau tidak memiliki uang untuk menyewa jasa ojek online.
"Untuk membantu warga kami tidak berbicara untung dan rugi, ini perjuangan kami untuk kesehatan warga untuk mendapatkan vaksinasi," jelasnya.
Lanjut Mubarak, pihaknya telah menggelar vaksinasi Covid-19 Merdeka untuk warga dari usia 12 tahun hingga lansia.
Selain melakukan penjemputan kepada warga, Polsek Sawangan membantu warga penyandang disabilitas. Penyandang disabilitas yang ingin mendapatkan vaksinasi Covid-19 lebih diprioritaskan sehingga tidak mengikuti alur antrean.
"Jadi yang disabilitas kami dahulukan atau kami prioritaskan terlebih dahulu, begitupun lansia," ucap Mubarak.
** #IngatPesanIbu
Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.
Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.
#sudahdivaksintetap 3m #vaksinmelindungikitasemua
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Vaksin Merdeka Diberikan kepada 200 Warga
Mubarak menuturkan, pemberian vaksinasi Merdeka setiap harinya diberikan kepada 200 orang Pemberian vaksinasi dinilai penting untuk meningkatkan imunitas warga guna meminimalisir penularan Covid-19.
"Kami adakan terus setiap hari selama stok vaksin yang kami miliki masih mencukupi," kata Mubarak.
Mubarak meminta, warga yang ingin di vaksinasi dapat menghubungi Bhabinkamtibmas di tiap kelurahan di wilayah Kecamatan Sawangan dan Bojongsari.
Vaksinasi Merdeka merupakan gerakan untuk membantu warga mendapatkan vaksinasi guna mensukseskan vaksin untuk mencegah penularan Covid-19.
"Kami akan berusaha membantu pemerintah untuk menyukseskan vaksinasi kepada warga," tutup Mubarak.
Advertisement