Bolos Latihan, Harry Kane Paksa Tottenham Setujui Transfer ke Manchester City

Harry Kane memilih bolos latihan dengan Tottenham Hotspur yang belum memberinya jalan untuk gabung Manchester City.

oleh Defri Saefullah diperbarui 03 Agu 2021, 00:01 WIB
Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane bolos latihan karena ingin meninggalkan klub menuju Manchester City (AP Photo/Alastair Grant, Pool)

Liputan6.com, London- Harry Kane makin gerah dengan sikap Tottenham Hotspur yang belum meluluskan niatnya untuk pindah. Manchester City dikabarkan menjadi tujuan satu-satunya Kane untuk musim ini.

Karena belum ada keputusan dari Tottenham, Harry Kane dilaporkan bolos latihan pada Senin, 2 Agustus 2021. Padahal, dia harusnya sudah kembali latihan usai mendapatkan libur tambahan karena main di Euro 2020.

"Harry Kane belum muncul di latihan Tottenham, seperti yang dilaporkan @skysport," bunyi cuitan jurnalis yang juga pakar transfer sepak bola, Fabrizio Romano.

"Sudah diberitahu ini pilihan Harry Kane dan ini tidak terkait tes Covid-19."

Keputusan Tottenham untuk tidak mengurusi transfernya membuat Harry kane marah. Karena itu, dia memilih untuk memberontak saja.

 

Video Menarik


Belum Cukup

6. Harry Kane (10 gol) - Tampil mengangumkan disetiap laganya, Harry Kane menjadi duet maut bersama Son Heung-min di Tottenham Hotspur. Harry Kane telah menyumbangkan 11 gol dari seluruh penampilannya bersama Tottenham di Liga Inggris musim ini. (AFP/Andy Rain/pool)

 

Kabarnya, Tottenham belum sreg dengan tawaran yang diajukan Manchester City. Seperti dilansir Skysport, City baru memberi tawaran 100 juta pounds untuk Harry Kane.

Tottenham berharap Harry Kane dibayar minimal 120 juta pounds. Chairman Tottenham, Daniel Levy pun ngotot tak akan memberi jalan meski kabarnya dia sudah punya "gentlemant agreement" dengan Kane.

"Kane berpendapat dia punya perjanjian dengan klub sejak satu tahun lalu supaya bisa tinggalkan Tottenham musim ini," kata Romano.

 


Pekan Ini?

Harry Kane (Tottenham Hotspur) - Kapten Timnas Inggris ini berhasil meraih tiga kali gelar top skor Premier League. Yakni pada musim 2015/2016 dengan 25 gol, 2016/2017 dengan 29 gol dan 2020-2021 dengan 23 gol. (Foto: AP/Anthony Devlin)

 

Fabrizio Romano mempridiksi transfer Harry Kane bakal ditentukan pekan ini. Dia menilai situasi sekarang menegangkan.

"Saya pikir pekan ini semuanya bakal jelas. Tottenham harus ambil posisi dan Manchester City bakal siap kalau sikap Spurs berubah," ujarnya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya