Liputan6.com, Jakarta Andi Annisa Iasyah atau yang lebih dikenal sebagai Andi Annisa memulai kariernya di dunia entertainment setelah mengikuti ajang Miss Indonesia 2015. Bahkan, di tahun yang sama dirinya juga memulai terjun di dunia akting dengan membintangi film Skakmat.
Kini, Andi Annisa telah membintangi berbagai judul film dan sinetron. Terbaru, wanita kelahiran 10 Agustus 1994 ini diketahui tengah bermain dalam sinetron Mega Series Suara Hati Istri: Anjani.
Baca Juga
Advertisement
Bahkan, melalui akun Instagram pribadinya wanita 26 tahun ini kerap membagikan momen saat syuting bersama para pemain sinetron Anjani lainnya. Namun, yang sering menjadi sorotan ialah kedekatan antara Andi Annisa dengan Cathy Fakandi di balik layar sinetron Anjani.
Pasalnya, keduanya terlihat begitu kompak dalam berbagai foto yang diunggah pada akun Instagram masing-masing. Tak sedikit pula netizen yang menyebut jika keduanya terlihat bak kakak dan adik.
Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, berikut ini beberapa potret kebersamaan Andi Annisa dan Cathy Fakandi saat di balik layar sinetron Anjani, Kamis (5/8/2021).
1. Andi Annisa dan Cathy Fakandi sendiri dipertemukan dalam sinetron Mega Series Suara Hati Istri: Anjani.
Advertisement
2. Cathy Fakandi sendiri berperan sebagai Balqis adik Anjani dalam sinetron tersebut.
3. Bahkan, meski menjadi kakak adik dalam sinetron keduanya terlihat begitu akrab saat di balik layar.
Advertisement
4. Tak sedikit pula netizen yang menyebut jika keduanya terlihat bak kakak adik sungguhan setelah melihat kedekatan dalam unggahan foto di akun Instagram masing-masing.
5. Potret kedekatan Andi Annisa dan Cathy Fakandi ini pun mencuri perhatian netizen.
Advertisement
6. Bahkan, beberapa netizen merasa gemas akan kekompakan keduanya.
7. Chemistry yang didapatkan keduanya pun sukses membuat netizen terbawa suasana.
Advertisement