Liputan6.com, Jakarta - Aplikasi Helo resmi meluncur di Indonesia beberapa bulan lalu. Kehadiran aplikasi besutan ByteDance ini sempat ramai menjadi perbincangan karena menawarkan program hadiah uang untuk para penggunanya.
Hadiah tersebut didapat dengan melakukan sejumlah misi, seperti menonton video di aplikasi atau membagikan kode referral ke pengguna lain.
Advertisement
Terkait adanya program ini, Country Head of Operations Helo Indonesia, Indira Melik menuturkan pihaknya memang secara konstan mengembangkan cara monetisasi.
Kendati demikian, Helo sendiri tetap lebih fokus pada pengembangan menjadikan aplikasi ini sebuah platform berdiskusi.
"Terkait reward ini, kami memang konstan mengembangkannya, tapi kami fokus utamanya adalah mempertemukan orang-orang dengan interest yang sama," tuturnya saat bertemu secara virtual dengan redaksi Liputan6.com, Kamis (5/8/2021).
Lebih lanjut, Indira menuturkan, meski program ini sedang dijalankan, Helo tetap memastikan keamanan pengguna aplikasi Helo. Menurutnya, Helo selalu mempersiapkan matang-matang setiap program yang dijalankan.
Menyoal program ini menjadi strategi untuk menggaet pengguna, ia mengatakan program ini hanya salah satunya. Sebab, Helo berupaya untuk menghadirkan program-program yang sesuai dengan kebiasaan lokal pengguna di Indonesia.
Dalam kesempatan itu, Indira juga menuturkan segmentasi Helo yang tidak hanya menjadi media sosial untuk berbagai konten, namun juga menjadi platform yang dapat mempertemukan pengguna dengan minat serupa, termasuk mendiskusikannya.
"Helo bertujuan untuk menghubungkan orang-orang dengan interest yang sama. Dengan teknologi kami yang canggih, pengguna dapat dengan mudah minatnya dan berdiskusi, termasuk menemukan teman-teman dengan ketertarikan yang sama," ucapnya menjelaskan.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Induk Perusahaan TikTok Rilis Aplikasi Helo di Indonesia
Untuk diketahui, aplikasi Helo resmi diperkenalkan di Indonesia setelah sejak akhir tahun 2020 masuk ke Indonesia. Aplikasi Helo merupakan bagian dari ByteDance, perusahaan induk TikTok.
Mengutip keterangan yang diterima Tekno Liputan6.com, Rabu (21/4/2021), Helo merupakan platform digital terintegrasi yang mewadahi seluruh pengguna untuk menginspirasi kebebasan, berekspresi, dan memberdayakan budaya yang beragam.
Helo memiliki tiga fungsi, yakni hiburan dengan berbagai konten, berjejaring atau berkomunikasi, serta mendapatkan update berita terkini. Helo sendiri diklaim menghadirkan kumpulan konten lokal dari pengguna dan kreator di Indonesia.
Seiring dengan hasil riset Hootsuite dan We Are Social, pengguna internet melakukan aktivitas bertemu dengan komunitas baru di aplikasi social networking, mencari hiburan dengan aplikasi entertainment atau video, dan terhubung dengan messenger.
Dengan tren ini, Helo menggabungkan ketiganya dengan menghubungkan beragam komunitas sekaligus menyediakan platform untuk mengekspresikan diri.
Advertisement
Wadah Berkreasi
Country Head of Operations Helo Indonesia Indira Melik mengatakan, Helo hadir sebagai wadah berkreasi, terhubung, dan mendapat informasi baru serta hiburan yang komplit.
"Keunikan Helo terdapat di kumpulan konten lokal dari berbagai pengguna dan kreator Indonesia," katanya.
Helo berharap menjadi go-to platform dengan fitur canggih sebagai sumber informasi dan koneksi masyarakat dalam satu aplikasi bagi siapa pun.
Helo menawarkan berbagai keunikan, antara lain adalah:
- Pengguna Helo bisa menikmati kumpulan konten lokal dan keragaman budaya, termasuk unggahan dari pengguna atau kreator, video lucu, hiburan, dan emotional status (seperti quote). Helo dilengkapi dengan music video template dan kumpulan stiker lengkap.
- Memungkinkan pengguna terhubung dengan pengguna lain dalam jaringan yang luas melalui konten dan unggahan yang tersedia dalam berbagai format, tidak hanya video tetapi berupa foto, gambar, dan teks
- Helo dirancang untuk pengguna yang memiliki mobilitas tinggi dan produktif, di dalam 1 aplikasi pengguna bisa mendapatkan informasi dan hiburan sekaligus
- Fitur Tren Helo, fitur yang memungkinkan pengguna mengakses berita atau tren terbaru yang ramai diperbincangkan warganet. Tren ini akan selalu diperbarui secara real-time
- Lingkungan di dalam Helo terpercaya dan aman sehingga mendorong pertukaran ide dan perspektif yang lebih bertanggung jawab dengan penerapan kebijakan dan pedoman komunitas.
(Dam/Isk)