Liputan6.com, Jakarta Toy Thanapat, seorang aktor Thailand mengejutkan publik usai dirinya ditangkap polisi atas kasus dugaan pembunuhan. Pemain serial Why R U The Series itu telah ditahan oleh polisi setelah pacarnya meninggal karena beberapa luka tusukan di sebuah townhouse di Bangkok pada Jumat (6/8/2021) dini hari.
Kematian kekasih Toy di townhouse dua lantai di Jalan Liap Khong 2, distrik Khlong Samwa, dilaporkan ke polisi Khannayao sekitar pukul 1.30 pagi waktu setempat.
Baca Juga
Advertisement
Polisi, petugas forensik dan petugas penyelamat yang bergegas ke tempat kejadian menemukan korban yang bernama Chatsaran Suwannakit, 25 tahun, terbaring tewas menghadap ke lantai di kamar tidur di lantai dua. Dia memiliki sekitar 20 luka tusukan di dada dan tubuhnya, sebagian besar ringan tetapi beberapa luka besar.
Dilansir Liputan6.com dari Bangkok Post, berikut 4 fakta terkait kasus ditangkapnya Toy Thanapat usai tusuk sang pacar sebanyak 20 kali, Sabtu (7/8/2021).
1. Toy Panik saat Ditemukan
Aktor serial tv populer, Toy Thanapat, menunggu polisi di rumah. Menurut media, aktor 21 tahun itu panik ketika pertama kali ditemukan. Sebuah pisau berlumuran darah, panjangnya sekitar lima inci, ditemukan di dalam rumah.
Selama interogasi, Thanapat mengatakan kepada polisi bahwa dia minum bir dengan pacarnya di lantai pertama rumah sampai jam 10 malam pada hari Kamis (5/8/2021).
Advertisement
2. Sempat Terjadi Pertengkaran
Setelah mereka naik ke kamar tidur, mereka bertengkar tentang pekerjaannya. Pacarnya menyuruhnya mengemasi barang-barangnya dan meninggalkan rumah. Saat Toy mengemas barangnya, Chatsaran terus mengomelinya.
Toy mengatakan kepada polisi bahwa dia pergi ke dapur dan kembali dengan pisau. Aktor kelahiran Chonburi, Thailand, 27 Juni 2000 itu takut akan menikam dirinya sendiri, akhirnya mereka saling berebut kepemilikan pisau. Selama perebutan itu, Chatsaran ditikam berkali-kali di dadanya.
3. Sebelum Meninggal, Sang Pacar Alami Depresi
Berdasarkan penelusuran di akun Facebook sang kekasih, Chatsaran sebelumnya mengunggah sebuah foto yang menunjukkan dia dengan cedera wajah.
Kemudian, pesan pada 8 Juli lalu menyebutkan bahwa dia mengalami depresi dan didiagnosis sebagai bipolar sekitar dua tahun lalu. Kondisinya sebagian disebabkan oleh serangan fisik oleh orang yang dicintai di masa lalu dan sekarang.
Advertisement
4. Dilakukan Pemeriksaan Lebih Lanjut
Polisi mengatakan mereka tidak yakin bahwa Toy telah memberikan semua fakta, karena itu, polisi akan akan menginterogasinya lebih lanjut lewat pengujian forensik dan bukti-bukti lainnya yang ditemukan dalam penyelidikan. Kemudian mengajukan tuntutan.
Sementara itu, jenazah korban dibawa ke Rumah Sakit Kepolisian setempat untuk dilakukan visum.
Toy Thanapat sendiri dikenal sebagai pemeran dalam serial Why R U? pada 2020 lalu. Pria berusia 21 tahun itu juga membintangi sejumlah drama seperti The Dentist and the Northern Boy dan Y-Destiny (2021).