Liputan6.com, Jakarta - Gelandang muda Persija Jakarta Andrianus Dwiki Arya Purnomo punya target mengembalikan kondisi fisik terbaik menjelang BRI Liga 1 2021/2022 yang bergulir 27 Agustus 2021 mendatang.
Skuat Macan Kemayoran terus berlatih di POR Sawangan, Depok, mengahadapi BRI Liga 1 2021/2022.
Advertisement
“Saya harus segera kembali ke kondisi fisik terbaik setelah libur latihan cukup lama,” ujar Dwiki
Dia mengatakan, para pemain melakukan latihan mandiri sesuai arahan pelatih setelah sempat diliburkan pada awal Juli 2021 akibat kebijakan PPKM Darurat.
“Latihan mandiri kemarin cukup membantu menjaga kondisi. Saya pun menikmatinya,” ujar Dwiki.
“Mungkin hanya sedikit yang masih harus dibenahi, terutama soal endurance karena sudah lama tidak bermai 90 menit. Hal itu yang harus saya tingkatkan sebelum kompetisi dimulai,” sambungnya.
Misi Alfriyanto Nico
Penyerang Alfriyanto Nico juga mempunyai target pada pertandingan BRI Liga 1 2021/2022 musim ini. Dia juga mengaku ingin belajar sebanyak mungkin dari para senior.
“Target saya di kompetisi nanti adalah mencari pengalaman. Saya ingin belajar sebanyak mungkin dari para senior,” kata Nico dikutip dalam laman resmi klub.
Nico adalah pemain yang berusia 18 tahun yang menembus tim utama sejak Piala Menpora 2021. Dia mengatakan kesempatan bermain di Piala Menpora 2021 menjadi pengalaman yang berharga. Apalagi Nico sempat menggantikan Riko Simanjuntak di sayap kanan.
“Saya sempat tidak menyangka bisa dipercaya untuk main pertama saat itu karena Riko (Simanjuntak) punya kualitas lebih baik,” ujarnya.
Dengan ilmu yang dipetik dari senior, Nico mengaku siap diturunkan apabila pelatih membutuhkan.
“Kalau pelatih membutuhkan, saya siap diturunkan. Tapi yang penting sekarang adalah bekerja keras dan mencontoh para senior di lapangan,” tutupnya.
Saksikan pertandingan Persija Jakarta dengan nonton link live streaming BRI Liga 1 2021/2022 paltform Vidio.com eksklusif Champions TV.
Penulis : Aulia (Vidio)
Advertisement