Liputan6.com, Jakarta - Kalina Ocktaranny, tengah bersedih karena detak jantung calon buah hatinya melemah. Hal itu terjadi, usai wanita yang pernah menjadi istri Deddy Corbuzier mengalami pendarahan.
Tentu saja, ibunda Azka Corbuzier tak kuasa menahan air matanya mendengar kabar itu dari dokter.
Baca Juga
Advertisement
Apalagi saat istri Vicky Prasetyo, memprediksi kondisi janinnya.
Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Kuat
Dalam akun Instagram terverifikasi miliknya, Kamis (19/8/2021), Kalina Ocktaranny mengunggah gambar bayi dalam bentuk kartun. Dan perkiraan kelahiran sang bayi.
"Kamu harus kuat ya sayang..Supaya kamu bisa temenin mama..," tulisnya.
Advertisement
Prediksi Dokter
Dijelaskan juga oleh Kalina Ocktaranny, bahwa sang janin masih lemah dalam perutnya. "Om dokter blg kemungkinan km bertahan sangat kecil, tapi mama yakin km kuat!! 💪🏼," sambungnya.
Berjuang Bersama
Atas keyakinan itu, wanita kelahiran 30 November mengajak calon anaknya untuk bersama-sama berjuang hingga kelahirannya nanti.
"Kita berjuang ya 🤗👶🏻Kita ketemu di bulan Maret tahun depan ya nak..," tambahnya.
Advertisement
Diingatkan
Satu hal yang diingatkan Kalina Ocktaranny kepada calon bayinya.
"Jangan km keluar sebelum bulan itu..Mama mau peluk kamu nanti..Kamu nanti bisa ketemu Daddy sama kaka Azka dan kaka2 km yg lainnya dibulan Maret..," lanjutnya.
Sehat
Wanita yang dinikahi Vicky Prasetyo 13 Maret 2021 lalu, mendoakan agar bayinya bisa menunggu Maret tahun depan.
"Sehat2 di dalam perut mama ya bayi kecit mama ❤️," ia mengakhiri.
Advertisement