Liputan6.com, Jakarta - Total infeksi Virus Corona COVID-19 di seluruh dunia pada Jumat per pukul 14.30 WIB telah mencapai 210.003.605 kasus, berdasarkan data Johns Hopkins University.
4.403.597 orang di dunia tercatat telah meninggal dunia akibat COVID-19, seperti dikutip dari gisanddata.maps.arcgis.com, Jumat (20/8/2021).
Advertisement
Data Johns Hopkins University juga menunjukkan ada 4.831.091.393 dosis vaksin COVID-19 yang sudah diberikan di seluruh dunia.
Data Johns Hopkins University saat ini telah disesuaikan, sehingga kasus yang disorot adalah yang selama 28 hari terakhir.
Ada tambahan 17.445.936 kasus COVID-19 di dunia dalam 28 hari terakhir. Angka kematian mencapai 264.392 jiwa dan 1.235.041.099 miliar dosis vaksin COVID-19 sudah disalurkan.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Iran Lampaui Indonesia dalam Kasus COVID-19 - 28 Hari Terakhir
Amerika Serikat, negara dengan kasus COVID-19 tertinggi di dunia, tercatat menghadapi tambahan 3.010.493 kasus COVID-19 dalam 28 hari terakhir, dan 15.061 kematian.
Di India, 1.029.196 kasus COVID-19 tercatat dalam 28 hari terakhir, dan 13.579 kematian.
970.501 kasus COVID-19 terjadi dalam 28 hari terakhir di Brasil, dengan 25.625 kematian.
Iran tercatat menghadapi 963.843 kasus COVID-19 dalam 28 hari terakhir, juga 12.192 kematian.
Kemudian di Indonesia, dalam 28 hari terakhir tercatat 896.961 kasus Virus Corona, dan 43.601 kematian baru.
Berikut adalah 5 negara lainnya dengan kasus baru COVID-19 tertinggi dalam 28 hari terakhir, berdasarkan statistik Johns Hopkins University:
1. Inggris: 795.770 kasus.
2. Prancis: 640.773 kasus.
3. Rusia: 613.678 kasus.
4. Turki: 593.839 kasus.
5. Thailand: 536.727 kasus.
Advertisement