Liputan6.com, Jakarta Gelandang Manchester United atau MU James Garner telah menandatangani kontrak baru sebelum dipinjamkan ke Nottingham Forest. Manajer klub Liga Inggris itu, Ole Gunnar Solskjaer, mengungkapkan pada media bahwa pemain sensasional berusia 20 tahun itu akan pindah sementara untuk mendapatkan pengalaman bermain senior.
Seperti dilansir Football Insider yang mengutup keterangan sebuah sumber di MU yang menyebut bahwa Garner sudah menandatangani kontrak baru kemarin, dengan durasi tiga tahun dan opsi lanjutan 12 bulan.
Advertisement
Anak muda berperingkat tinggi itu, awalnya menolak tawaran pembukaan dari klub raksasa Liga Inggris ini, sehingga membuat masa depannya diragukan. Namun. akhirnya mereka mencapai kesepakatan yang berlangsung hingga 2024 dan berpotensi hingga 2025.
Itu berarti akan menggantikan kontraknya saat ini, yang ditandatangani ketika Garner berusia 18 tahun pada 2019, dan yang akan berakhir tahun depan.
Rencana MU musim panas ini adalah untuk memperpanjang kontrak Garner dan mengirimnya keluar dengan status pinjaman selama satu musim untuk mendapatkan pengalaman tim utama lebih lanjut.
Banyak Peminat
Garner sejauh ini telah menarik minat luas dari klub-klub Championship setelah dipinjamkan ke Watford dan Forest musim lalu. Tapi, The Reds telah memenangkan perlombaan untuk meminjamnya untuk musim lain.
Dia sudah bermain 21 kali untuk Watford musim lalu sebelum pindah ke City Ground pada Januari, di mana dia membuat 20 penampilan dan mencetak empat gol.
Sebagai gelandang tengah, ia telah menjadi pemain reguler di antara tim utama MU untuk pertandingan pra-musim mereka, dan telah disebut oleh Bruno Fernandes sebagai salah satu dari dua bintang muda klub.
Advertisement
Dipinjamkan
Sementara itu, MU akhirnya meminjamkan gelandang mereka, Andreas Pereira ke klub Brasil, Flamengo. Pereira akan dipinjamkan selama satu musim.
Ini menjadi pengalaman pertama bagi gelandang 25 tahun itu main di klub kampung ayahnya. Pereira sendiri lahir di Belgia dan besar di Eropa.