Cerita Kalina Ocktaranny Ditenangkan Azka Corbuzier Saat Alami Keguguran

Azka Corbuzier menenangkan Kalina Ocktaranny saat mengalami keguguran. Seperti apa kisahnya?

oleh Sapto Purnomo diperbarui 24 Agu 2021, 10:40 WIB
Kalina Ocktaranny - Azka Corbuzier (Foto: Instagram/@kalinaocktaranny)

Liputan6.com, Jakarta Keinginan Kalina Ocktaranny untuk memiliki momongan dari pernikahannya dengan Vicky Prasetyo kandas. Setelah mengalami perdarahan hebat, janin yang dikandung Kalina Ocktaranny gugur.

Diterpa kesedihan mendalam, Kalina Ocktaranny mendapat dukungan dan semangat dari putranya, Azka Corbuzier. Azka tak henti menenangkan dan menguatkan hati mantan istri Deddy Corbuzier untuk melewati masa sulit.

"Azka dan mama saya, saya telp..Azka dtg ke RS, menenangkan saya, memeluk saya," tulis Kalina Ocktaranny di akun Instagram terverifikasinya, Senin (23/8/2021).

 

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Tanya Kalina Ocktaranny

@kalinaocktaranny

Kala itu, Kalina Ocktaranny bertanya kepada anaknya soal keguguran yang dialaminya. Ia menduga tragedi ini terjadi karena ia bukan ibu yang baik.

"Dan saya bertanya, pertanyaan yg sama saat saya keguguran yg pertama kalinya. “Apakah mama bukan ibu yg baik sampai mama harus kehilangan adik km lg Cha?" tanya Kalina. 


Jawaban Azka Corbuzier

6 Momen Kedekatan Azka Corbuzier dengan Kalina Ocktaranny, Selalu Kompak (sumber: Instagram.com/azkacorbuzier)

Azka Corbuzier memberikan jawaban yang sama seperti kali pertama Kalina Ocktaranny keguguran. "Azka menjawab jawaban yg sama, 'Mama ibu yg baik,'” ia membeberkan.

Kalina Ocktaranny berharap bisa punya anak lagi. Namun takdir berkata lain, ia keguguran kali kedua. 


Pupus

Kalina Ocktaranny mengabarkan kondisi janin dalam kandungan. (Foto: Instagram @kalinaocktaranny)

"Impian saya, saya keluar dr ruang bersalin dengan menggendong bayi saya.. Tapi, yg terjadi adalah saya harus membawa gumpalan darah anak saya," Kalina Ocktaranny mencuit.

"Tuhan.. Jaga anak hamba disana..Hamba yakin ini yg terbaik utk kami..Maafkan hamba yg msh blm bs sepenuhnya merelakan kepergian anak hamba," ia berharap.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya