Liputan6.com, Jakarta Setiap orang tentunya punya titik terendah dalam hidupnya. Terkadang titik terendah tersebut membuat seseorang ingin menyerah bahkan sampai punya niat untuk mengakhiri hidupnya. Namun kekuatan hati dan kesabaran membuat seseorang bertahan pada titik tersebut.
Seseorang tak akan pernah bisa memenuhi segala keinginan dan meraih kesempurnaan dalam setiap penilaian orang lain. Upaya apapun biasanya akan dilakukan seseorang untuk mendapatkan nilai sempurna menurut kacamata orang lain.
Baca Juga
Advertisement
Bullying kini menjadi salah satu hal yang hampir diterima dan pernah dirasakan oleh seseorang. Dibully dan dinilai jelek oleh orang lain tentunya menyakitkan. Bahkan hal tersebut dapat memengaruhi mental dan membuat tingkat kepercayaan diri seseorang menjadi menurun.
Dinilai jelek dan dibully saat masih duduk di bangku sekolah pernah dirasakan oleh salah satu pengguna akun TikTok yang kisahnya belum lama ini melintasi linimasa di TikTok. Pernah punya niat untuk mengakhiri hidupnya, wanita ini berjuang dan berusaha hingga kini penampilannya banjir pujian.
Berikut Liputan6.com merangkum dari laman TikTok @ekyahar tentang kisah wanita yang pernah dibully dan dinilai jelek saat duduk di bangku sekolah, Rabu (25/8/2021).
Kisah Wanita Pernah Dibully saat SMP
Setiap wanita tentunya akan merasa sedih dan terpukul jika dinilai jelek oleh orang lain, apalagi jika penilaian tersebut diterima olehnya hampir setiap hari. Bahkan hal tersebut membuat seseorang ingin menjauh dari banyak orang.
Perkembangan media sosial yang semakin pesat membuat seseorang kerap kali unggah ragam konten random di laman media sosialnya. Mulai dari kisah haru sampai kisah inspiratif yang bikin warganet jadi ikut merasa haru. Seperti kisah yang wanita yang berjuang untuk bangkit jadi lebih baik meski pernah dibully dan dinilai jelek.
Dalam video tersebut sang pemilik akun @ekyahar menuliskan bahwa ia pernah dibully saat masih duduk di bangku SMP sampai pada akhirnya memilih untuk pindah dan menjauh dari orang-orang yang pernah membully-nya.
“Dendam sih engga, cm gabisa lupa aja hehe ❤️.” Tulis sang pemilik akun pada kolom caption unggahannya.
Perjuangannya untuk terus belajar pun membuahkan hasil saat dewasa. Meski pernah dibully, sang pemilik akun membuktikan bahwa dirinya bisa show up secara perlahan. Mulai dari belajar makeup sampai tingkatkan kepercayaan diri di depan kamera.
Penampilan sang pemilik akun pun kini bikin pangling dan terkesima. Penampilannya sangat berbeda dan banjir pujian dari warganet. Bahkan banyak yang berkomentar jika sang pemilik akun yang bernama Ekya Harmadi ini sudah cantik sedari dulu.
Advertisement
Komentar Warganet
Video yang diunggah pada 21 Agustus 2021 ini sudah ditonton lebih dari 3 juta kali. Video tersebut sudah dibagikan lebih dari dua ribu kali dan mendapatkan 380 ribu likes dari para pengguna TikTok. Ada sekitar 13 ribu komentar yang dibubuhkan warganet pada kolom komentar unggahan tersebut.
“Emang gitu pukulan dari orang buat kita makin kuat.” Kata umiklsm00 disertai emot love.
“Buset glow up nya kaga maen2.” Tukis shufishkhfim.
“Dari kecil udah cantik kok! Kenapa dibully sih.” Timpal Asakecil disertai emot love.
“Semua akan glow up pada waktunya ketika dia berusaha untuk menjadi versi terbaik dari dirinya sendiri.” Imbuh BerlianNandita.
“Emang paling bener deh. Balas dendam terbaik adalah menjadikan diri sendiri menjadi lebih baik.” Tambah inisial “S”.