Liputan6.com, Jakarta Ada satu hal yang menarik perhatian dari film Marvel terbaru, Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings. Bila dalam banyak film lain sang protagonis kerap memiliki jalinan kasih, maka di film ini Shang-Chi (Simu Liu) dan Katy (Awkwafina) cuma berteman saja.
Baca Juga
Advertisement
Hal ini juga sempat jadi pertanyaan jurnalis dalam konferensi pers daring Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings yang digelar baru-baru ini. Sang sutradara dan penulis naskah, Destin Daniel Cretton, memberikan sejumlah alasan.
"Saat aku dan salah satu rekan penulis naskahku yang Dave Callahan membuat hubungan seperti ini, kami ingat bahwa kami punya banyak teman yang gendernya tak sama dengan kami. Hubungan ini sangat platonis tapi juga sangat intim, penuh kepedulian, dan tak banyak hubungan seperti ini yang diangkat ke layar," kata pria yang pertama kali menyutradarai untuk MCU.
Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Tak Ada Ruang untuk Urusan Asmara
Selain itu, sineas film ini yakin bahwa persahabatan tanpa romansa adalah tipe hubungan untuk Shang-Chi.
"Secara alami ini adalah satu-satunya jalan yang pas dengan filmnya, karena Shang-Chi memiliki pergulatan pribadi yang terlalu dalam. Aku merasa tak ada celah emosional yang tersisa untuk hal lainnya," kata dia menambahkan.
Advertisement
Punya Chemistry yang Hebat
Sementara di kehidupan nyata, Awkwafina dan Simu Liu ternyata benar-benar cepat akrab. Bahkan aktris bernama asli Nora Lum inilah yang membantu Simu Liu untuk melumerkan rasa gugupnya di film ini. Keduanya dipertemukan dalam screen test terakhir yang dijalani Simu Liu.
"Nora berhasil dengan sangat baik menenangkanku dan ada bersamaku, dan kami punya chemistry yang hebat," kata Simu Liu.
Seperti Pasangan Tua
Simu Liu menggambarkan hubungannya dengan Awkwafina bagaikan pasangan tua yang hobi adu mulut.
Aktris Crazy Rich Asians ini membenarkan, "Yeah, yeah. Dan kita langsung seperti itu dengan cepat."
Advertisement
Sinopsis Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings
Film superhero Asia pertama Marvel ini berkisah tentang Shang Chi (Simu Liu) yang selama ini hidup sebagai pria biasa dan mencoba meninggalkan masa lalunya. Namun mau tak mau ia kembali berhadapan dengan sang ayah, Wenwu (Tony Leung), yang melatihnya sejak kecil sebagai mesin pembunuh, dan juga organisasi Ten Rings.
Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings sudah tayang perdana di Los Angeles pada 16 Agustus lalu, dan akan dirilis secara luas di Amerika Serikat pada 3 September mendatang.