Protein Penting Bagi Tubuh, Ketahui Batas Maksimal Sehari-Hari

Kebutuhan protein harian tiap orang berbeda-beda

oleh Diviya Agatha diperbarui 29 Agu 2021, 08:00 WIB
Ilustrasi Mengonsumsi Makanan Credit: pexels.com/Libra

Liputan6.com, Jakarta - Protein jadi salah satu sumber energi bagi tubuh. Namun, tahukah Anda berapa banyak kebutuhan protein untuk tubuh dalam satu hari?

Ternyata kebutuhan protein harian setiap orang berbeda-beda, lho. Terlebih, kebutuhan asupan bagi tubuh termasuk protein juga akan berbeda sesuai kegiatan dan seiring bertambahnya usia.

Berdasarkan perhitungan Recommended Dietary Allowance (RDA), kebutuhan minimum harian protein seseorang yaitu 0.8 gram (0.36 gram per pon) dari berat badan Anda. Apabila menyesuaikan dengan RDA, kalikan angka tersebut dengan berat badan Anda.

"Gunakan cara yang sesuai dengan Anda untuk mendapatkan kebutuhan protein harian. Anda bisa memakan ikan, kacang-kacangan, susu, atau yogurt," ujar pemimpin Tufts Friedman School of Nutrition Science & Policy, Dariush Mozaffarian dikutip Health, Jumat, 27 Agustus 2021.

Terdapat juga beberapa ketentuan lain yang membuat Anda membutuhkan protein lebih dari perhitungan yang Anda. Berikut penjelasannya.

1. Anda sangat aktif beraktivitas

Apabila Anda sedang sangat aktif beraktivitas, Anda juga bisa menggandakan angka tersebut untuk membantu mendapatkan manfaat yang optimal.

"Misalnya, ketika Anda olahraga 35 hingga 40 menit dan empat sampai lima hari dalam seminggu. Pertimbangkan untuk makan 1,2 hingga dua gram protein dari berat badan Anda," ujar Profesor Ilmu Gizi University of Connecticut, Nancy Rodriguez.

Menurut Nancy, jumlah tersebut paling baik untuk membangun kembali jaringan otot. Terutama ketika kita banyak melakukan latihan dengan intensitas yang tinggi.


2. Sedang menurunkan berat badan

Protein membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna daripada karbohidrat. Tetapi, protein juga dapat membantu Anda untuk merasa kenyang.

Tak hanya itu, protein mendorong tubuh untuk mengeluarkan hormon peptida YY, yang dapat mengurangi rasa lapar. Juga, dapat membantu Anda mempertahankan lebih banyak otot saat Anda kehilangan lemak dalam proses penurunan berat badan.

"Ketika Anda makan protein sekitar 30% dari kalori harian Anda, secara alami Anda akan makan lebih sedikit. Karena protein dapat menurunkan nafsu makan juga dan itu bisa membantu menurunkan berat badan," ujar praktisi nutrisi di New York, Lauren Slayton.

3. Usia paruh baya

Memakan lebih banyak protein seiring bertambahnya usia dinilai dapat membantu Anda untuk mempertahankan otot dan menangkal osteoporosis.

"Sehingga Anda bisa tetap lebih kuat dan fungsional. Orang dewasa yang berada pada usia 50 ke atas dan menggandakan kebutuhan protein hariannya dapat lebih mampu mempertahankan otot-ototnya," ujar Nancy.

Studi yang diterbitkan oleh American Journal of Clinical Nutrition juga mengungkapkan, menggandakan protein sesuai hitungan RDA terutama saat usia paruh baya dapat memberikan hasil yang lebih maksimal bagi tubuh.


Infografis

Banner Infografis Alasan Makan Bersama Berisiko Tinggi Penularan Covid-19. (Liputan6.com/Niman)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya