Hasil Paralimpiade Tokyo 2020: Syuci Indriani Gagal Tembus Final

Syuci Indriani gagal menembus babak final setelah hanya menempati urutan keempat di heat kedua nomor 200 meter gaya ganti perorangan putri SM14

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 31 Agu 2021, 09:17 WIB
Atlet para renang, Syuci Indriani saat berlaga di final 100 meter gaya kupu kupu putri S14 Asian Para Games 2018 di Stadion Akuatik Kompleks GBK, Jakarta, Rabu (10/10). Syuci berada di posisi dua dan meraih medali perak. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta Atlet para-renang Indonesia Syuci Indriani kembali berlaga di Paralimpiade Tokyo 2020. Syuci akan turun pada heat kedua nomor 200 meter gaya ganti perorangan putri SM14 di Tokyo Aquatics, Selasa pagi WIB (31/8/2021).

Namun, perjuangan Syuci belum mampu menembus babak final. Dia gagal menembus kelompok 8 besar setelah di heat kedua hanya finish di urutan 4 dengan catatan waktu 2.40.46.

Syuci kalah bersaing dengan perenang Valeriia Shabalina (RPC) yang menempati posisi pertama di heat ini. Disusul atlet Australia Paige Leonhardt danAshley Van Rijswijk.

Secara keseluruhan, catatan waktu Syuci menempatkannya di urutan ke-13 dari 17 peserta yang berlomba di nomor 200 meter gaya ganti perorangan putri SM14.

Seperti diketahui nomor 200 meter gaya ganti perorangan putri SM14 terbagi dalam tiga heat sebelum dipilih delapan peserta dengan catatan waktu terbaik untuk menuju ke final, yang akan berlangsung pukul 15.42 WIB nanti.


Peluang Terakhir

Atlet para renang, Syuci Indriani usai berlaga di final 200 meter gaya bebas putri S14 Asian Para Games 2018 di Stadion Akuatik Kompleks GBK, Jakarta, Minggu (7/10). Syuci meraih posisi ketiga dan berhak atas perunggu. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Pada babak penyisihan, Syuci berada di posisi ketiga terbaik di antara peserta lainnya yang mengawali lomba di heat dua. Dia berada di bawah Shabalina dan Leonhardt yang memiliki catatan waktu terbaik 2 menit 32,10 detik.

Bagi Syuci, ini merupakan kesempatan terakhirnya setelah pada dua nomor sebelumnya menelan kegagalan. Masing-masing pada nomor 100 meter gaya dada putri SB14, Minggu (29/8). Syuci harus puas berada di posisi keenam di heat dua, sekaligus gagal ke final setelah mencatatkan waktu 1 menit 24,06 detik.

Kemudian pada nomor 100 meter gaya kupu-kupu putri S14, Rabu (25/8), Syuci yang turun di heat dua tersingkir pada babak penyisihan setelah finis keenam dengan catatan waktu 1 menit 12,13 detik.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya