Petisi Boikot Saipul Jamil Tembus 400 Ribu Tanda Tangan, Diprediksi Capai Target Setengah Juta

Publik merespons perayaan kebebasan Saipul Jamil di layar kaca dengan petisi di jalur daring. Ditargetkan 500 ribu tanda tangan, kini telah tembus 400 ribuan.

oleh Wayan Diananto diperbarui 06 Sep 2021, 17:00 WIB
Publik merespons perayaan kebebasan Saipul Jamil di layar kaca dengan petisi di jalur daring. Ditargetkan 500 ribu tanda tangan, kini telah tembus 400 ribuan.(Liputan6.com/Helmi Afandi)

Liputan6.com, Jakarta Gelombang protes terkait perayaan kebebasan Saipul Jamil belum juga surut. Protes menguat setelah mantan suami Dewi Perssik ini “roadshow” ke sejumlah acara di stasiun televisi swasta.

Sejumlah selebritas melayangkan keberatan dari Najwa Shihab hingga Ernest Prakasa yang menyebut penyambutan Saipul Jamil simbol matinya nurani untuk korban pelecehan seksual.

Protes terhadap bekas pesakitan pencabulan remaja itu juga dilayangkan publik via petisi di laman Change.org dengan tajuk “Boikot Saipul Jamil Mantan Narapidana Pedofilia, Tampil Di Televisi Nasional dan YouTube.”

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Pencabulan Anak

Saipul Jamil (Kapanlagi.com/M. Akrom Sukarya)

Petisi ini memuat beberapa poin yang patut disayangkan. “Saipul Jamil bebas setelah mendapatkan remisi sebanyak 30 bulan, yang seharusnya hal ini tidak layak ia dapatkan,” ulas sang pembuat petisi, tiga hari silam.

“Selain itu, yang terjadi adalah mantan narapidana pencabulan anak di usia dini ini masih disambut meriah ketika keluar dari penjara dengan berkalung bunga dan melambaikan tangan menyampaikan apa yang ingin dilakukannya ketika keluar dari penjara,” urainya.


Target Setengah Juta

Petisi boikot Saipul Jamil di laman change.org tembus 400 ribuan tanda tangan. (Foto: Dok. Change.org)

Pantauan Showbiz Liputan6.com, Senin (6/9/2021), petisi ini telah ditandatangani 400 ribu orang lebih. Artinya, dalam sehari, bertambah 100 ribu orang yang mendukung pemboikotan Saipul Jamil.

Target yang dicanangkan petisi ini yakni setengah juta tanda tangan. Menilik antusiasme publik terhadap pemboikotan bintang film Pijat Atas Tekan Bawah dari layar kaca dan YouTube, target 500 ribu tanda tangan diprediksi akan tercapai.


Berempati Pada Korban

Saipul Jamil divonis penjara 3 tahun oleh Pengadilan Negeri Jakarta Utara atas kasus pelecehan seksual terhadap anak di bawah umur. [Foto: Herman Zakharia/Liputan6.com]

Sejumlah warganet meninggalkan komentar di kolom. Mereka menyayangkan sambutan Saipul Jamil dengan kalung untaian bunga dan konvoi mobil mewah sembari melambaikan tangan layaknya peraih emas Olimpiade.

Saya berempati pada korban. Dan sudah sepatutnya pelaku pedofilia diboikot dari acara manapun karena menimbulkan keresahan masyarakat dan bisa memicu trauma korban,” cetus Ephifania Sheila dari Yogyakarta. 


What's Wrong With You?

Saipul Jamil (Kapanlagi.com/M. Akrom Sukarya)

Whats wrong with you people? Kenapa harus disambut sebegitunya udah kek dia mengharumkan negara aja. Jangan sampai harus anggota keluargamu dulu yg dicab**i baru kalian bisa mikir utk tidak mengelukan orang seperti ini!” Riska Meersschat menyahut.

Tak sedikit warganet yang menanda tangani pemboikotan ini menyebarkan tautan petisi lewat medsos. Tak heran jika peserta petisi melonjak 100 ribuan hanya dalam sehari.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya