Liputan6.com, Jakarta - Tiap anak sekolah tentu punya aktivitas rutin untuk belajar. Namun, tidak semua anak memiliki kebebasan dan kenyamanan untuk belajar. Hal seperti itu dialami seorang anak yang belum lama ini viral di media sosial.
Video bocah itu diungggah oleh akun TikTok @msfais_1987 pada 2 September 2021. Video itu memperlihatkan seorang anak laki-laki yang tengah belajar sambil berjualan.
Bocah laki-laki tersebut membawa buku tulisnya di meja tempat dirinya berjualan. Anak itu diketahui berjualan nasi kuning di pinggir jalan. "semoga laris ya dek jualanya.....," tulisnya dalam keterangan video.
Baca Juga
Advertisement
Si pengunggah video terlihat mendekati bocah yang tengah berjualan sambil belajar tersebut. Nasi kuning bungkus tersebut terlihat ditata di atas meja di depan anak laki-laki itu. "saya singgah beli nasi kuningnya adek ini yang jualan sambil belajar," tulis pengunggah video.
Salut dengan aksi semangat berjualan sambil belajar dari bocah itu, pengunggah video pun memutuskan untuk memborong dagangannya. Bocah tersebut tampak tersenyum senang ketika dagangannya habis diborong.
Bocah tersebut melayani pelanggannya secara telaten. Tempat yang digunakan untuk berjualan terlihat bersih dan rapi. Ia memberikan bonus kerupuk kepada pembeli yang sudah memborong dagangannya.
Aksi semangat jualan sambil belajar bocah laki-laki tersebut membuat banyak warganet salut. Sejumlah warganet memberikan pujian di kolom komentar pada unggahan tersebut.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Tak Hanya Sekali
"Senyum adeknya bahagia bgt. Semoga Allah angkat derajatmu ya dek. Jadi orang yg sukses aamiin," komentar seorang warganet. "Gue yang belajar dirumah aja enak teduh, ga capek tidur-tiduran doang, kadang aja ngelih capek, subhanallah," komentar warganet lainnya.
Dari sejumlah komentar warganet, diketahui kalau pengunggah video itu tinggal di Palu, Sulawesi Tengah. Sampai berita ini ditulis, video tersebut sudah dilihat lebih dari 744 ribu kali dan disukai lebih dari 74 ribu kali.
Bukan hanya sekali, pemilik akun @masfais_1987 itu juga pernah mengunggah video hampir serupa. Dalam video yang diunggah pada 1 September 2021, pria tersebut juga memborong dagangan nasi kuning. Bedanya, nasi kuning itu dibungkus dengan daun pisang dan penjualnya adalah bocah perempuan kelas 4 SD.
Advertisement
Membagikan Sembako
Anak perempuan bernama Ainun itu sempat kaget saat dagangannya akan diborong. Bocah berhijab itu ternyata membantu ibunya berjualan nasi kuning. Setelah jualannya habis, ia mengatakan akan langsung pulang ke rumah agar bisa belajar.
"Semoga kelak jadi anak pintar dan rejekinya banyak," tulisnya di akhir video. Di video lainnya, pria itu ternyata tak hanya memborong dagangan.
Dalam unggahan pada 3 September 2021, ia membagikan sembako berupa minyak goreng serta beras dalam kemasan plastik dan satu krat/kotak telur ayam. Pria itu terlihat memarkir mobilnya di pinggir jalan dan membuka bagasi yang berisi beberapa kemasan minyak goreng dan telur ayam.
Ia kemudian membagikannya pada para pemulung dan petugas kebersihan yang sedang berada di jalanan. "Selalu berbagilah apapun keadaan kita. Semua pasti akan Allah balas dengan rezeki berlimpah," tulisnya dalam video tersebut.
Alasan Makan Bersama Berisiko Tinggi Penularan Covid-19
Advertisement