Vanesha Prescilla Pernah Hindari Rizky Febian dan Dikta di Lokasi Syuting Film Kata, Ini Alasannya

Vanesha Prescilla senang bisa adu dengan Rizky Febian dan Dikta. Namun, ada kalanya ia menghindari dua aktor ini di lokasi syuting.

oleh Wayan Diananto diperbarui 10 Sep 2021, 14:20 WIB
Vanesha Prescilla membintangi film Kata karya sineas Herwin Novianto. (Foto: Instagram @vaneshaass)

Liputan6.com, Jakarta Sukses memerankan Milea dalam film box office Dilan 1990 dan Dilan 1991, Vanesha Prescilla tak mau terlena. Ia segera mengambil sejumlah proyek layar lebar lain.

Salah satunya, film Kata yang menempatkan Vanesha Prescilla sebagai Binta. Lawan mainnya tidak main-main, Rizky Febian dan Pradikta Wicaksono alias Dikta.

First look film Kata diluncurkan Falcon Pictures beberapa bulan lalu. Kini, adik Sissy Prescillia berbagi pengalaman syuting Kata di bawah arahan sineas Herwin Novianto.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Tentang Binta

Vanesha Prescilla. (Foto: Instagram @vaneshaass)

“Tokoh Binta berhubungan dengan semua tokoh, jadi sulit sekali. Beruntung baik pemain, sutradara, acting coach semua membantu,” ujar Vanesha Prescilla dalam wawancara virtual dengan Showbiz Liputan6.com, pekan ini.

Tantangan lain, menjalani adegan emosional sementara Rizky Febian dan Dikta dikenal gemar bercanda. Untuk yang satu ini, Vanesha Prescilla punya siasat yakni menghindari keduanya.


Yang Emosional

Vanesha Prescilla. (Foto: Instagram @vaneshaass)

“Iky dan Dikta orangnya menyenangkan, jadi kita lebih sering bercanda. Makanya, kalau ada pengambilan scene yang emosional, aku selalu menghindari mereka,” ia membeberkan.

Beruntung semua adegan emosional berhasil dieksekusi Vanesha Prescilla. Sineas Herwin Novianto mengaku puas dengan performa sang aktris di lokasi syuting.

 


Dikta Tertantang

Pradikta Wicaksono alias Dikta membintangi film Kata. (Foto: Instagram @dikta)

“Para pemain termasuk Vanesha tampil apik. Selain itu saya senang dapat kesempatan mengangkat novel ini menjadi film. Saya harap pembaca novel tidak kecewa,” beri tahu Herwin.

Dalam Kata, Rizky Febian memerankan Nugraha sementara Dikta sebagai Biru. Pelantun “Menjaga Hati” dan “Tanpa Cinta” tertantang memerankan Biru.


Langsung Trending

Rizky Febian membintangi film Kata. (Foto: Instagram @rizkyfbian)

“Salah satunya perbedaan karakter saya dan Biru. Biru sangat puitis, sedangkan saya walau suka menulis lagu, tapi realistis. Bukan dengan kata-kata yang puitis begitu,” Dikta mengulas.

Kamis (9/9/2021), Rizky Febian merilis soundtrack film Kata, “Merelakan.” Baru sehari mengudara di YouTube, lagu ini tembus 40 besar dalam daftar trending kategori musik.

 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya