Liputan6.com, Jakarta - Persaingan Liga Inggris 2021/2022 berlanjut akhir pekan ini. Sembari menanti pertandingan pekan keempat, mari lihat klasemen kompetisi.
Tottenham Hotspur sedang berbulan madu bersama manajer baru Nuno Espirito Santo. Spurs sukses menyapu bersih tiga laga awal dengan kemenangan.
Advertisement
Harry Kane dan kawan-kawan bahkan mengalahkan juara bertahan Manchester City dengan skor 1-0. Berkat performa itu, Tottenham memuncaki klasemen dengan koleksi sembilan poin.
Hebatnya, Tottenham juga belum kebobolan dari tiga laga tersebut. Pada pekan ke-4, mereka akan menjalani derby London menghadapi tuan rumah Crystal Palace, Sabtu (11/9/2021) malam WIB.
Sementara Manchester City tertahan di peringkat ketujuh. The Citizens mengamuk usai dikalahkan Tottenham dengan menggulung Arsenal 5-0.
Kekalahan tersebut mengirim Arsenal ke posisi juru kunci klasemen. Posisi pelatih Arsenal Mikel Arteta pun kabarnya berada di ujung tanduk.
Di sisi lain, Manchester United (MU) menempati urutan ketiga dengan tujuh poin. MU mengemas 2 kemenangan dan 1 kali hasil imbang.
Berikut klasemen Liga Inggris selengkapnya:
Peringkat
Advertisement
Jadwal Pertandingan
Sabtu, 11 September 2021
18.30 WIB: Crystal Palace vs Tottenham Hotspur
21.00 WIB: Arsenal vs Norwich City
21.00 WIB: Brentford vs Brighton Albion
21.00 WIB: Leicester City vs Manchester City
21.00 WIB: Manchester United vs Newcastle United
21.00 WIB: Southampton vs West Ham United
21.00 WIB: Watford vs Wolverhampton
23.30 WIB: Chelsea vs Aston Villa (SCTV)
Berikutnya
Minggu, 12 September 2021
22.30 WIB: Leeds United vs Liverpool (SCTV)
Selasa: 14 September 2021
02.00 WIB: Everton vs Burnley
Advertisement