Hasil F1 GP Italia 2021: Verstappen dan Hamilton Tabrakan, Ricciardo Rebut Podium Pertama

Rivalitas Max Verstappen dan Lewis Hamilton pada persaingan Formula 1 (F1) 2021 semakin panas.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 12 Sep 2021, 22:14 WIB
Rivalitas Max Verstappen dan Lewis Hamilton pada persaingan Formula 1 (F1) 2021 semakin panas. (Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, Monza - Rivalitas Max Verstappen dan Lewis Hamilton pada persaingan Formula 1 (F1) 2021 semakin panas. Kedua pembalap bertabrakan pada balapan GP Italia di Sirkuit Monza, Minggu (12/9/2021). 

Verstappen dan Hamilton bertabrakan pada putaran ke-26 saat memperebutkan posisi. Mobil Red Bull Racing Honda yang dikendarai Verstappen kemudian terbang dan melewati Mercedes milik Hamilton. 

Mereka pun gagal menyelesaikan balapan. Daniel Ricciardo dari McLaren memanfaattkan kondisi ini untuk menjuarai GP Italia 2021. Dia unggul 1,747 detik dari rekan setim Lando Norris. 

Sementara pembalap Mercedes Valtteri Bottas melengkapi podium. Bottas defisit 4,921 detik di belakang Ricciardo.

Posisi Verstappen dan Hamilton di klasemen F1 tidak berubah. Verstappen mengoleksi 226,5 poin, unggul lima angka atas Hamilton.


Hasil GP Italia

ilustrasi F1 (Liputan6.com/Abdillah)

Posisi-Pembalap-Asal-Tim-Waktu/Selisih

1. Daniel Ricciardo AUS McLaren F1 Team 53 Laps

2. Lando Norris GBR McLaren F1 Team + 1.747s

3. Valtteri Bottas FIN Mercedes AMG Petronas Formula One Team + 4.921s

4. Charles Leclerc MON Scuderia Ferrari Mission Winnow + 7.309s

5. Sergio Perez MEX Red Bull Racing + 8.723s

6. Carlos Sainz ESP Scuderia Ferrari Mission Winnow + 10.535s

7. Lance Stroll CAN Aston Martin Cognizant Formula One Team + 15.804s

8. Fernando Alonso ESP Alpine F1 Team + 17.201s

9. George Russell GBR Williams Racing + 19.742s

10. Esteban Ocon FRA Alpine F1 Team + 20.868s

11. Nicholas Latifi CAN Williams Racing + 23.743s

12. Sebastian Vettel GER Aston Martin Cognizant Formula One Team + 24.621s

13. Antonio Giovinazzi ITA Alfa Romeo Racing Orlen + 27.216s

14. Robert Kubica POL Alfa Romeo Racing Orlen + 29.769s

15. Mick Schumacher GER Uralkali Haas F1 Team + 51.088s

DNF

Nikita Mazepin RUS Uralkali Haas F1 Team

Max Verstappen NED Red Bull Racing

Lewis Hamilton GBR Mercedes AMG Petronas Formula One Team

Pierre Gasly FRA Scuderia AlphaTauri Honda

Yuki Tsunoda JPN Scuderia AlphaTauri Honda

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya