Striker Persib Masih Mandul di BRI Liga 1, Robert Alberts Santai

Pelatih Persib Bandung Robert Alberts tidak khawatir karena para strikernya belum juga mencetak gol dalam dua kemenangan di BRI Liga 1 2021/2022.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 14 Sep 2021, 07:30 WIB
Gelandang Persib Bandung, M. Rashid (tengah) merayakan gol pertama timnya ke gawang Persita Tangerang dalam laga pekan kedua BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (11/09/2021). Persib menang 2-1. (Foto: Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung melewati dua pertandingan BRI Liga 1 2021/2022 dengan kemenangan. Setelah menang 1-0 atas Barito Putera, Maung Bandung mengalahkan Persita Tangerang 2-1.

Hasil tersebut menempatkan Persib di posisi dua klasemen BRI Liga 1 dengan enam poin. Jumlah poin Maung Bandung sama dengan Bali United, yang berada di posisi puncak karena produktivitas gol lebih baik.

Meski memenangkan dua pertandingan, para striker Persib Wander Luiz, Ezra Walian, dan Geoffrey Castillion justru belum juga mencetak gol. Justru para pemain dari lini kedua yang mencetak gol.

Satu gol dicetak Marc Klok saat melawan Barito. Sementara dua gol lainnya diborong Mohammed Rashid saat mengalahkan Persita.

Namun, pelatih Persib Robert Alberts tidak khawatir akan situasi itu. Lagi pula menurutnya, siapa pun yang mencetak gol terpenting timnya bisa menang.

 


Komentar Robert Alberts

Gelandang Persita Tangerang, Taufiq Febriyanto (kanan) menahan bola tendangan bek Persib, Ardi Idrus dalam laga pekan kedua BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (11/09/2021). (Foto: Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

"Tidak jadi masalah para striker kami masih belum mencetak gol karena itu hal normal di dalam sepak bola, masih ada sepuluh pemain lain yang bisa mencetak gol," tutur Robert Alberts seperti dikutip situs PSSI, Senin (13/9/2021).

"Jika strategi berjalan dengan baik, siapa pun bisa mencetak gol dan ini akan menyulitkan lawan. Sementara bergantung kepada satu-dua pemain akan mudah untuk lawan.

 


Bali United

Gelandang Persib Bandung, Marc Klok menggiring bola saat menghadapi Persita Tangerang dalam laga pekan kedua BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (11/09/2021). (Foto: Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Pada pekan ketiga Persib akan menghadapi Bali United. Ini akan jadi duel menarik antara dua tim yang sudah meraih dua kemenangan.

Robert sangat antusias melawan Serdadu Tridatu karena berstatus juara bertahan musim 2019. Apalagi, Persib juga sulit menang dari tim asal Pulau Dewata itu.

"Kami sudah melalui dua pertadingan yang berjalan dengan saling terbuka. Bali United juga mendapat hasil yang baik. Mereka juara bertahan dan punya kedalaman tim yang sangat baik di setiap posisi, ini hal menarik karena anda akan bertemu dengan tim juara," pungkas Robert.


Peringkat

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya