Liputan6.com, Jakarta - Seorang pria yang diduga sedang terjerat kasus hukum hendak kabur dari Polda Metro Jaya. Pria berbadan gempal itu memanfaatkan kelengahan petugas. Namun aksinya digagalkan oleh polisi.
Berdasarkan informasi, pria yang terlihat mengenakan kaos hitam dan celana panjang biru gelap awalnya kejar-kejaran dengan petugas dari arah Gedung Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya.
Advertisement
Hal itu kemudian mengundang perhatian polisi lain. Pria itu akhirnya diamankan tepat di Gedung Biru Ditlantas Polda Metro Jaya.
Petugas Provos lalu mengiring pria itu ke arah Gedung Direktorat Reserse Narkoba. Kepada media, pria itu sempat mengakui nekat kabur lantaran ingin menghadiri pernikahan kerabat.
Identitas Belum Diketahui
"Adik sepupu saya mau nikah," ucap pria itu usai diamankan polisi, Sabtu (18/9/2021).
Hingga berita ini diturunkan belum diketahui secara detail sosok pria yang diamankan tersebut.
Advertisement