Lirik Lagu Kamu Orang Gula, Pengantar Menuju EP Album The Panasdalam Bank

Melalui single “Kamu Orang Gula” yang bernuansa pop-folk, The Panasdalam Bank berkisahtentang seseorang yang mengutarakan kerinduan ke pasangannya yang manis diibaratkanseperti gula.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 21 Sep 2021, 14:20 WIB
The Panasdalam Bank (ist)

Liputan6.com, Jakarta The Panasdalam Bank kembali dengan single lagu “Kamu Orang Gula” dari EP Terbaru mereka “Yes I Am”. EP “Yes I Am” yang akan segera dirilis berisi lagu-lagu yang bercerita soal kisah percintaan muda-mudi dengan lirik jenaka yang menjadi ciri khas dari band asal Bandung ini.

Melalui single “Kamu Orang Gula” yang bernuansa pop-folk, The Panasdalam Bank berkisah tentang seseorang yang mengutarakan kerinduan ke pasangannya yang manis diibaratkan seperti gula.

Diciptakan oleh Pidi Baiq di sekitar tahun 2014-2015 dan diproduseri oleh Nawa, lagu ini pertama kali dibawakan secara live di rumah The Panasdalam dengan format “Rampak Gitar”dengan vokal yang diisi oleh Nawa.

Berikut ini lirik lagu Kamu Adalah Gula dari The Panasdalam Bank.


Kamu Orang Gula

The Panasdalam Bank (ist)

Akan terasa manisnya

Bila aku sebutkan

Yang aku maksud adalah

Gula

 

Akan terasa rindunya

Bila aku katakan

Yang aku maksud adalah

Kamu

 

Kamu... kamu... kamu... kamu....

 

Akan terasa manisnya

Bila aku sebutkan

Yang aku maksud adalah

Gula

 

Akan terasa rindunya

Bila aku katakan

Yang aku maksud adalah

Kamu

 

Kamu... kamu... kamu... kamu....

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya