Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M22

Berikut harga dan spesifikasi lengkap Samsung Galaxy M22.

oleh Iskandar diperbarui 24 Sep 2021, 12:55 WIB
Samsung Galaxy M22. Dok: Samsung Mobile Electronics Indonesia

Liputan6.com, Jakarta - Galaxy M22 baru saja diluncurkan Samsung dengan harga Rp 2 jutaan. Smartphone ini menawarkan baterai dan memori yang besar.

Samsung Galaxy M22 dibanderol Rp 2,799 juta. Namun, selama periode flash sale pada 27 September-3 Oktober 2021 di Samsung.com dan Shopee, kamu bisa mendapat potongan harga Rp 200 ribu, sehingga harga Galaxy M22 menjadi Rp 2,599 juta.

Soal spesifikasi, smartphone Samsung yang hanya hanya dijual via online ini memiliki baterai 5.000mAh sehingga cocok untuk dipakai bekerja atau sekolah seharian di rumah.

Tak hanya itu, Galaxy M22 juga didukung pengisian daya fast charging 25W sehingga proses pengisian baterai jadi lebih ceoat.

Di sisi lain, smartphone ini memiliki layar 6,4 inci Super AMOLED dengan resolusi HD+. Mengusung desain layar Infinity U, Galaxy M22 juga didukung refresh rate 90Hz sehingga scrolling media sosial dan bermain game jadi lebih lancar.

Soal memori, Galaxy M22 ditopang kapasitas memori RAM 6GB dan memori internal 128GB. Jika belum puas, kamu bisa upgrade via microSD card hingga 1TB.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Kamera

Untuk kegiatan membuat konten, Galaxy M22 didukung empat kamera. Salah satunya adalah kamera utama 48MP untuk mengambil beragam foto dan video.

Selain itu juga ada ultra wide camera 8MP dengan sudut 123 derajat yang memungkinkan lebih banyak objek masuk frame.

Galaxy M22 juga dilengkapi kamera depth sensor 2MP dan lensa makro 2MP yang mampu menghasilkan foto dengan efek blur yang rapi.

Sementara lensa makronya bisa mengambil gambar dengan jarak fokus 3-5cm. Kegiatan video conference atau selfie didukung dengan kamera depan 13MP.

Galaxy M22 didukung dengan OS Android 11 dan kemampuan audio Dolby Atmos.

 


Smartphone Berperforma Kuat

Product Marketing Manager Samsung Mobile Electronics Indonesia, Ilham Indrawan, mengatakan, saat ini teknologi dan kualitas performa smartphone dapat menemani beragam aktivitas pengguna.

Segudang kegiatan pun dilakukan melalui smartphone, mulai dari sekolah atau bekerja virtual, berjualan online, menonton streaming, mengunggah konten di media sosial, main gim, dan lain-lain.

"Galaxy M22 siap mendukung berbagai aktivitas tersebut. Galaxy M22 dilengkapi baterai 5.000mAh yang tahan seharian, layar 6,4 inci dengan refresh rate 90Hz, dan memori besar. Galaxy M22 siap jadi sobat tangguh yang megang banget untuk diajak sibuk maupun having fun," kata Ilham.


Infografis Duel Pasar Smartphone Tiongkok Vs Lokal

Infografis Duel Pasar Smartphone Tiongkok Vs Lokal

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya