Liputan6.com, Jakarta Kompetisi di BRI Liga 1 musim 2021/2022 pekan kelima kembali berlanjut Rabu (29/9/2021). Seperti laga sebelumnya, duel menarik akan tersaji pada pertandingan nanti, di antaranya Persipura lawan Arema FC, serta Bhayangkara FC vs Persik.
Tidak hanya itu, ada juga laga PSIS Semarang vs Madura United dan PSS jumpa Persebaya Surabaya. Bagi Arema FC dan Persebaya, pertandingan nanti harus dijadikan momen agar keluar dari zona degradasi.
Advertisement
Di tempat lain, Bhayangkara FC menyambut pekan kelima BRI Liga 1 2021/2022 dengan kepercayaan diri tinggi. Mereka belum terkalahkan dalam empat pertandingan awal musim ini dengan rincian tiga kemenangan dan sekali imbang.
Hasil ini membuat The Guardians, julukan lain, Bhayangkara FC, saat ini berada di urutan kedua klasemen sementara dengan jumlah 10 poin. Karenanya, pelatih Paul Munster berharap, timnya bisa melanjutkan tren positif di BRI Liga 1.
Keinginan serupa juga diungkapkan manajemen PSIS Semarang. Tim Mahesa Jenar sejauh ini juga belum menelan kekalahan dan menjadi keunggulan PSIS.
Main Imbang
PSIS terpaut dua poin di bawah pemuncak klasemen sementara yakni Bali United dan Bhayangkara FC. Sebelumnya, PSIS dipaksa bermain imbang tanpa gol oleh Arema FC, akhir pekan lalu.
Sementara itu, pada laga sebelumnya Persija Jakarta di laga pekan kelima hanya mampu bermain imbang 1-1 lawan Persita Tangerang, Selasa (28/9/2019). Hasil imbang 1-1 juga didapat Bali United saat menghadapi Borneo FC.
Advertisement
Jadwal BRI Liga 1
Rabu, 29 September 2019
15.15 WIB Persipura vs Arema FC
18.15 WIB PSIS vs Madura United
20.45 WIB Bhayangkara vs Persik
20.45 WIB PSS Sleman vs Persebaya
Hasil Pertandingan
Persela Lamongan vs Persiraja Banda Aceh 1-0
Borneo FC vs Bali United 1-1
Persija Jakarta vs Persita Tangerang 1-1
Advertisement