Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan membangun tiga taman maju bersama (TMB) di kawasan Jakarta Timur. Salah satu taman yang akan dibangun bernama Taman Samin Neong.
Informasi itu diketahui dari unggahan di akun Instagram Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Ia mengunggah desain dan fasilitas apa saja yang akan dibuat di taman tersebut.
Baca Juga
Advertisement
"Ada tiga TMB baru di Jakarta Timur yang akan dibangun di 2021, salah satunya yaitu Taman Samin Neong," tulis Anies dalam unggahannya, Selasa, 28 September 2021. Anies menambahkan, lokasi persis dari TMB ini berada di Lingkar Luar (TB Simatupang) RT 07/RW 05, Kelurahan Susukan, Kecamatan Ciracas.
Dinamakan Taman Samin Neong, karena menurut cerita warga saat dilakukan FGD (Diskusi Kelompok Terarah), Samin Neong adalah nama leluhur lokal daerah Susukan. Saat ini, wilayah Susukan terbelah karena adanya pembangunan jalan tol.
Makna dari desain taman ini adalah mencoba mengangkat memori tersebut (kesatuan hati warga Susukan) bahwa Susukan adalah satu keluarga besar. Caranya, dengan membangun sebuah titik pertemuan yang bisa diakses dari segala sisi dengan memanfaatkan tapak/site yang tersedia.
Titik pertemuan ini menjadi identitas lokasi lokal, dan berfungsi untuk menjalin kebersamaan, yang juga spirit utama dari Taman Maju Bersama. Taman ini akan memiliki beragam fasilitas berupa Area Bermain Anak, Lapangan Olahraga, Lapangan Pasir, Bangunan Shelter, Dinding Grafiti, Area Refleksi, Mini Amphitheater, Toilet, dan Pos Jaga.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Setara 30 Kolam Renang Olimpiade
TMB juga punya fungsi lain yang tak kalah penting, yaitu sebagai ruang pengendali banjir di Jakarta. Hal itu pernah diungkapkan Anies dalam unggahannya di Instagram pada November 2020.
Ia menerangkan, ada puluhan taman maju bersama yang telah dibangun sejak 2019 sampai 2020. "Telah dibangun 20 taman maju bersama sebagai ruang pengendali banjir di Jakarta. Saat hujan deras, akan tergenang dengan rata-rata air 30-50 centimeter dan akan surut dalam 1-3 jam," tulis Anies dalam unggahan pada 25 November 2020.
Ia menambahkan, 20 taman tersebut dapat menampung volume air sebanyak lebih 75 ribu meter kubik atau setara dengan 30 kolam renang standar olimpiade. Saat musim kemarau, area cekungan di taman dapat digunakan sebagai ruang publik tambahan.
Lalu, saat musim hujan sebagian area cekungan itu akan terisi air hujan dan menjadi kolam. Sementara saat musim hujan ekstrim, seluruh area cekungan pada taman terisi penuh dengan air hujan.
Advertisement
Daftar TMB di Jakarta
Berikut sebaran 20 taman maju bersama di Jakarta:
Jakarta Barat
- Taman Kampung Baru
Jakarta Selatan
- Taman Warung Sila
- Taman Alang-alang
- Taman Papyrus
- Taman Panjang
- Taman Betawi Ngumpul
Jakarta Utara
- Taman Rorotan Nusa
- Taman Sungai Kendal
- Taman Sarang Bungau
- Taman Ketapang
- Taman Bintaro
Jakarta Timur
- Taman Kamboja
- Taman Ceria Ciracas
- Taman Pulau Lestari
- Taman Kampung Jati
- Taman Setapak
- Taman Pojok Ceria
- Taman Kasia
- Taman Pinang
- Taman PPA 1.
Jakarta Bebas Kantong Plastik
Advertisement