Liputan6.com, Seoul - Kunjungan BTS ke New York Amerika Serikat minggu lalu menjadi topik yang hangat dibicarakan publik. Pasalnya mereka tampil dan berpidato dalam Sidang Umum PBB ke-76, sebagai Utusan Khusus Presiden Moon Jae In.
Namun kini muncul kabar yang bikin kening berkerut. Dilansir dari Soompi, Kamis (30/9/2021), media Korea Selatan Chosunilbo menyebut BTS merogoh kocek sendiri untuk perjalanan ini.
Baca Juga
Advertisement
Disebutkan bahwa biaya ke New York termasuk ongkos jalan, penginapan, hingga makanan, tidak ada yang ditanggung pemerintah.
Para superstar K-Pop ini juga konon tak menerima bayaran khusus atau uang saku selama tiga hari menemani Presiden Moon Jae In, Ibu Negara Kim Jung Sook, dan Menteri Budaya, Olahraga, dan Pariwisata Hwang Hee.
Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Menanggung Sebagian
Sumber dari Kementerian Budaya, Olahraga, dan Pariwisata kemudian mengklarifikasi kabar ini lewat sambungan telepon dengan Newsen.
"Setelah dicek, kami menemukan bahwa pemerintah menanggung sebagian pengeluaran perjalanan bisnis BTS," kata sumber ini.
Advertisement
Dibantah
Ditambahkan, "Artikel yang menyatakan bahwa biaya tidak ditanggung sama sekali adalah tidak benar. Pemerintah menanggung sebagian biayanya, dan kami mengecek catatan detailnya."
Sudah Disepakati
Secara terpisah Istana Kepresidenan Korea, yang disebut Rumah Biru atau Cheong Wa Dae juga memberikan pernyataan terkait hal ini.
"Pemerintah dan pihak agensi telah lebih dulu menyepakati pembagian biaya perjalanan dan penginapan BTS, yang mendampingi dalam kunjungan kami. Terlebih lagi, Cheong Wa Dae sangat bersyukur atas aktivitas yang dilakukan oleh utusan ini," kata sumber tersebut menambahkan.
Advertisement
Karena Diundang PBB Juga
Sementara itu, No Cut News menjelaskan bahwa BTS juga diundang oleh pihak PBB secara terpisah dari pemerintah.
Karena itu, hanya sebagian dari pengeluaran BTS, yang berhubungan dengan Presiden Moon Jae In dan Ibu Negara Kim Jung Sook, yang ditanggung pemerintah.