Liputan6.com, Polandia - Dokter di Rumah Sakit Universitas Klaipeda, Lituania, Polandia, dibuat terkejut karena menemukan 1 kg benda logam, mulai dari paku hingga sekrup dari perut seorang pria.
Kisahnya bermula ketika seorang pria yang tak disebutkan namanya dibawa dengan ambulans ke rumah sakit tersebut setelah mengalami sakit perut yang hebat.
Baca Juga
Advertisement
Nyatanya, pria itu mengalami sakit perut yang teramat sangat usai nekat menelan benda logam setelah berhenti minum minuman keras atau miras.
Setelah dilakukan pemeriksaan menggunakan rontgen sinar-x, nyatanya dokter harus segera melakukan tindakan operasi pada perut pria itu.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Logam berukuran bervariasi
Usai berhasil menjalani operasi, dokter menemukan benda berbahaya seperti paku dan sekrup dalam perut pria itu dengan ukuran bervariasi hingga ukuran yang terbesar mencapai panjang 10 cm.
Advertisement
Tengah dalam pemulihan
Ahli bedah Sarunas Dailidenas yang merupakan bagian dari tim yang melakukan operasi mengatakan bahwa kasus yang tengah ditangani ini sangat unik dan kemungkinan terbesar dalam sejarah Lituania.
"Selama operasi yang berlangsung tiga jam dengan kontrol sinar-X, semua benda asing bahkan yang terkecil di perut pasien dikeluarkan," ucap Dailidenas, seperti melansir dari World of Buzz, Minggu (3/10/2021).
Setelah menjalani operasi, pria itu kini dalam kondisi stabil dan dalam pemulihan di rumah sakit.