Klasemen Liga Italia : Juventus Mulai Panaskan Persaingan Juara

Persaingan merebut gelar juara Liga Italia musim 2021/22 kian memanas. Juventus yang di awal musim terseok-seok mulai kembali ke jalur kemenangan.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 08 Okt 2021, 11:30 WIB
ilustrasi Serie A (Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, Turin - Persaingan merebut gelar juara Liga Italia musim 2021/22 kian memanas. Juventus yang di awal musim terseok-seok mulai kembali ke jalur kemenangan.

Armada Massimiliano Allegri itu kini nangkring di peringkat ketujuh dengan 11 poin. Meski terpaut 10 poin dari pemuncak klasemen, Napoli, Juventus belum mau mengibarkan bendera putih.

Selain Juventus dan Napoli, dua tim kota Milan, AC Milan dan Internazionale juga membidik trofi juara. Keduanya masing-masing kini menempati posisi kedua dan ketiga dengan 19 dan 17 poin.

Laga pekan ke-8 pun bakal menentukan peta persaingan. Itu karena Inter Milan akan berhadapan dengan tim peringkat ke-6, Lazio sementara Juventus harus meladeni AS Roma.

Napoli sendiri dijadwalkan meladeni kunjungan Torino. Di atas kertas, Napoli asuhan Luciano Spalletti diprediksi bisa memetik tiga poin.

Berikut klasemen Liga Italia selengkapnya.


Klasemen


Jadwal Liga Italia

Sabtu 16 Oktober 2021

20.00 WIB, Spezia vs Salernitana

23.00 WIB, Lazio vs Inter Milan

Minggu 17 Oktober 2021

01.45 WIB, AC Milan vs Verona

17.30 WIB, Cagliari vs Sampdoria

20.00 WIB, Empoli vs Atalanta

20.00 WIB, Genoa vs Sassuolo

20.00 WIB, Udinese vs Bologna

23.00 WIB, Napoli vs Torino

Senin 18 Oktober 2021

01.45 WIB, Juventus vs AS Roma

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya