Sudah Move On, Ini 6 Momen Kebersamaan Ratu Rizky Nabila dan Kekasih Baru

Move On dari Alfath Fathier, Ratu telah memiliki kekasih baru seorang bule asal Jerman.

oleh Dyah Mulyaningtyas diperbarui 08 Okt 2021, 10:15 WIB
Ratu Rizky Nabila dan Jeremy Ritchel (Sumber: Instagram/raturn)

Liputan6.com, Jakarta Ratu Rizky Nabila sudah resmi bercerai dari pemain sepak bola, Alfath Fathier. Keduanya bercerai setelah mengarungi bahtera rumah tangga selama kurang lebih satu tahun. Diketahui, perpisahan mereka disebabkan oleh adanya permasalahan KDRT hingga pihak Alfath Fathier tidak mengakui anak yang dikandung Ratu Rizky Nabila.

Namun, Alfath Fathier akhirnya meminta maaf dan sudah mengakui bahwa anak yang dilahirkan merupakan anak kandungnya. Hubungan keduanya pun mulai membaik demi sang buah hati. Bahkan wanita 26 tahun itu dan mantan suaminya sempat dikabarkan rujuk.

Kabar itu pun ditepis Ratu Rizky Nabila, ia menegaskan kalau mereka tetap sudah bercerai. Keduanya tetap menjalin hubungan baik dengan putranya, kini Ratu Rizky Nabila justru sudah move on dan punya kekasih baru. Kekasih baru Ratu Rizky Nabila itu bernama Jeremy Ritchel, bule asal Jerman.

Lewat Instagram pribadinya, penyanyi sekaligus model itu juga telah go public. Beberapa kali ia mengunggah momen kebersamaan dengan Jeremy Ritchel. Berikut 6 momen kebersamaan Ratu Rizky Nabila dan kekasih baru, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Jumat (8/10/2021).


1. Sudah move on dari Alfath Fathier, Ratu Rizky Nabila telah memiliki kekasih baru.

Ratu Rizky Nabila dan Jeremy Ritchel (Sumber: Instagram/raturn)

2. Awalnya, ibu satu anak ini tak mengungkap sosok sang kekasih pada publik.

Ratu Rizky Nabila dan Jeremy Ritchel (Sumber: Instagram/raturn)

3. Baru-baru ini ia mulai go publik mengunggah kebersamaan dengan sang kekasih yang bernama Jeremy Ritchel.

Ratu Rizky Nabila dan Jeremy Ritchel (Sumber: Instagram/raturn)

4. Diketahui, kekasih Ratu Rizky Nabila ini merupakan seorang bule asal Jerman.

Ratu Rizky Nabila dan Jeremy Ritchel (Sumber: Instagram/raturn)

5. Momen kebersamaan keduanya saat terlibat dalam proyek galakkan vaksinasi.

Ratu Rizky Nabila dan Jeremy Ritchel (Sumber: Instagram/raturn)

6. Tak sedikit yang berharap agar mereka langgeng hingga menuju pelaminan.

Ratu Rizky Nabila dan Jeremy Ritchel (Sumber: Instagram/raturn)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya