Liputan6.com, Jakarta - Indeks LQ45 mampu bergerak perkasa pada 4-8 Oktober 2021. Indeks LQ45 naik 4,06 persen ke posisi 939.883. Lalu bagaimana prospek indeks LQ45 hingga akhir 2021?
Secara year to date (ytd), indeks LQ45 naik 0,53 persen ke posisi 939,88. Sedangkan IHSG melonjak 8,41 persen ke posisi 6.481.
Head of Equity Trading MNC Sekuritas, Frankie W.Prasetio mengatakan, kinerja indeks LQ45 masih terpaut jauh dari indeks utama IHSG.
Namun, pergerakan IHSG beberapa pekan ini, menurut Frankie ditopang oleh saham-saham LQ45 setelah alami fase sideways cukup panjang pada April-September. Sentimen utama yang mengangkat indeks LQ45 yaitu aksi beli investor asing.
Baca Juga
Advertisement
"Investor asing sudah mulai melakukan pembelian inflow di saham-saham Indonesia dan sudah mulai melirik saham-saham dengan fundamental kuat,” ujar dia saat dihubungi Liputan6.com, Minggu (10/10/2021).
Ia menambahkan, rata-rata kinerja saham LQ45 masih stabil dan bertumbuh dengan fundamental kuat tetapi harganya cenderung lesu sepanjang semester I 2021.
Selain aksi beli investor asing, harga komoditas yang menguat juga mengangkat indeks LQ45. “Harga komoditas energi seperti batu bara, minyak dan gas melambung tinggi, turut menjadi penopang kenaikan yang signifikan pada saham-saham sektor komoditas energi terutama pada wadah LQ45,” kata Frankie.
Lalu bagaimana prospek indeks LQ45 hingga akhir 2021?
Analis Kiwoom Sekuritas Indonesia Sukarno Alatas menilai prospek indeks LQ45 serta saham-saham yang tercatat di dalamnya memiliki prospek bagus pada kuartal IV 2021.
"Prospek indeks LQ45 dan saham-sahamnya bagus di kuartal IV ini. Karena secara historical, mayoritas naik. Terutama di akhir tahun nanti karena ada aktivitas window dressing," kata dia kepada Liputan6.com.
Window dressing merupakan strategi yang digunakan oleh suatu perusahaan dan manajer investasi untuk menarik investor. Yakni dengan cara mempercantik laporan atau kinerja keuangan dan portofolio bisnis yang dimilikinya. Hal ini dimaksudkan untuk meyakinkan investor agar melirik perusahaan sebagai tujuan investasi.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Sentimen yang Perlu Dicermati
Frankie menuturkan, ada kekhawatiran efek tapering off the Federal Reserve atau bank sentral Amerika Serikat (AS) dan isu krisis energi global menjadi pertimbangan bagi para investor untuk dinamika yang mungkin bisa terjadi pada pasar modal pada akhir 2021.
"Khususnya jika sentimen tersebut malah menjadi sentimen negatif yang membuat pasar modal koreksi, sehingga para investor tentu akan memilih saham-saham LQ45 yang memiliki fundamental kuat untuk meminimalkan risiko,” ujar dia.
Frankie menambahkan, hal itu dapat menjadi pertimbangan untuk melirik saham-saham LQ45. Saham-saham LQ45 itu pun menjadi daya tarik investor asing dan domestik.
Advertisement
Saham Pilihan LQ45
Untuk saham pilihan yang menarik, Frankie memilih saham komoditas energi antara lain batu bara dan crude palm oil (CPO) yaitu PT Bukit Asam Tbk (PTBA), PT Adaro Energy Tbk (ADRO), dan PT United Tractors Tbk (UNTR).
"Hanya saja karena saham-saham ini sudah alami reli, investor boleh melakukan buy on weakness saat terjadi koreksi di saham-saham tersebut, kata dia.
Sementara itu, Sukarno memilih saham perbankan. Sektor ini bakal menjadi penopang kenaikan indeks di akhir tahun. Hal itu lantaran sektor perbankan memiliki bobot yang besar terhadap indeks.
"Tapi jika ingin memilih saham yang berpeluang naik secara persentase, kita lihat saham-saham yang secara YTD minus dalam. Tapi dilihat lagi kinerjanya terbaru seperti apa,” imbuhnya.
Selain perbankan, Sukarno juga menjagokan saham kontruksi. “Saya lebih jagokan saham-saham konstruksi bakal potensi kenaikan yang tinggi,” pungkasnya.