Liputan6.com, Jakarta Kecelakaan beruntun terjadi di Gerbang Sentul Barat, Kabupaten Bogor, tepat di parkiran Kantor PT Marga Sarana Jabar (MSJ), Senin (11/10/2021). Bus Cahaya Bakti Utama hilang kendali dan menabrak empat kendaraan yang ada di depannya.
Bus umum dengan nomor polisi F 7549 FL itu diduga mengalami rem blong saat melintas di ruas Tol Bogor Outer Ring Road dari arah Yasmin menuju Jakarta.
Advertisement
Seorang penumpang bus dilaporkan mengalami luka ringan dan langsung dievakuasi ke rumah sakit terdekat dengan menggunakan mobil ambulans milik MSJ.
Kepala Induk PJR BORR, AKP Wahyu Isbandi, mengatakan kecelakaan lalu lintas terjadi sekitar pukul 07.30 WIB.
"Bus menabrak empat kendaraan yang sedang parkir. Satu orang penumpang luka ringan," ungkap Wahyu.
Kejadian bermula, saat bus yang dikemudikan AR (61) melaju dari arah Yasmin menuju Gerbang Tol Sentul Barat. Setiba di lokasi kejadian, bus warna putih itu rem blong dari KM 3 hingga menuju ke KM 00.
"Berdasarkan keterangan sopir, mengalami out of control dikarenakan fungsi pengereman tidak berfungsi sebagaimana mestinya," ujar Wahyu.
Bus Mengangkut 30 Penumpang
Wahyu kembali menjelaskan bahwa sang sopir tidak bisa mengendalikan kendaraannya sehingga membanting setir ke arah kiri dan menabrak pagar pembatas halaman Kantor PT MSJ.
Ada pun jumlah penumpang yang diangkut saat itu kurang lebih sebanyak 30 orang. Bus yang terus melaju sampai akhirnya menyeruduk kendaraan yang tengah terparkir.
Akibat kejadian tersebut empat kendaraan milik karyawan PT MSJ mengalami kerusakan cukup parah.
"Bus tersebut kini sudah dibawa ke Unit Laka Lantas Ciawi," kata Wahyu.
Advertisement